Tantangan di Era Digital, Ketua DP IJTI: Jurnalis Harus Tambah Kompetensi

Jum'at, 29 Oktober 2021 - 16:46 WIB
loading...
Tantangan di Era Digital, Ketua DP IJTI: Jurnalis Harus Tambah Kompetensi
Ketua Dewan Pertimbangan (DP) IJTI Imam Wahyudi mengatakan sebagai profesional, seorang jurnalis harus menambah kompetensi. FOTO/TANGKAPAN LAYAR
A A A
JAKARTA - Ketua Dewan Pertimbangan (DP) Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI) Imam Wahyudi mengatakan sebagai profesional, seorang jurnalis harus menambah kompetensi. Hal itu dilakukan sebagai bagian dari penyesuaian di era digital dan pandemi Covid-19.

"Yang dibutuhkan sekarang adalah satu sebagai individu kita sebagai profesional jurnalis kita mau gak mau harus menambah kompetensi," kata Imam dalam diskusi melalui Yotube IJTIChannel, Jumat (29/10/2021).

Imam menekankan ada dua poin penting yang harus diingat yaitu menyesuaikan diri dan mampu memodifikasi serta menyebar luaskan secara cepat dan masif.

Baca juga: Jokowi Tekankan Jurnalisme Bijak, Tak Sekadar Fakta tapi Memperhitungkan Dampak

"Yang harus diingat adalah pada saat kita bicara tentang transformasi digital itu kita berbicara tentang peta yang gak punya gigi mundur dia akan jalan terus ke depan dan kita harus mau gak mau harus menyesuaikan," ujarnya.

"Kedua kita harus pahami digitalisasi apa yang paling penting, yang paling penting adalah pada saat kita berbicara tentang digital, maka itu adalah bahwa produk itu akan bisa dimodifikasi, direplikasi, disebarkan dengan cara yang luar biasa cepat dan masif," katanya.

Imam menilai situasi ini bahwa bukan sekadar tantangan tapi juga peluang lengkap dengan kekuatan dan kelemahannya.

"Nah kalau kita bisa melihat seperti ini berarti kita bukan melihat tantangan tapi juga melihat peluang. Pada saat menuju pemanfaatan peluang itu kita harus melihat kekuatan dan kelemahan kita juga," tuturnya.

Baca juga: Terima Usulan Jurnalisme Berkualitas, Menkominfo: Penting Jaga Koeksistensi Media
(abd)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2036 seconds (0.1#10.140)