Penguatan Ombudsman RI Yang Berwibawa, Efektif dan Adil

Sabtu, 20 Maret 2021 - 19:11 WIB


Untuk lebih memahami data laporan/pengaduan masyarakat yang ter-register pada aplikasi SIMPel dan ditindaklanjuti, disampaikan klasifikasi laporan berdasarkan hasil pemeriksaan (Riksa) dengan jumlah 5.464 laporan.

Jumlah pengaduan yang masuk ke Ombudsman RI tidak berbanding lurus dengan jumlah SDM yang dimiliki oleh Ombudsman RI karena itu harus selalu ada penambahan.

Tantangan

Salah satu tantangan Ombudsman RI adalah penyempurnaan peraturan perundang-undangan terutama 2 (dua) hal, yaitu penguatan pelaksanaan rekomendasi Ombudsman RI dan pembentukan Perpres tentang ajudikasi khusus sebagaimana amanat dari UU Pelayanan Publik.

Berikutnya, penguatan akses publik terhadap tugas dan fungsi Ombudsman RI. Berbicara tentang akses Publik tidak lepas dari pemanfaat teknologi Informasi, karena Indonesia tidak dapat lagi bertumpu dengan pelayanan konvensional yang mempersyarakatkan kehadiran secara fisik.

Hal ini sejalan pula dengan program Presiden Jokowi sejak tahun 2008 yang telah menetapkan revolusi industri 4.0 menjadi agenda nasional dengan tema "Making Indonesia 4.0". Industri 4.0 adalah optimalisasi penggunaan teknologi digital pada semua lini kegiatan publik (Internet of Thing).

Sementara itu ketika covid-19 mewabah dunia termasuk Indonesia maka kita dipaksa untuk beralih dari industri 4.0 ke society 5.0. Pada dasarnya, inti dari industri 4.0 dan society 5.0 tidak jauh berbeda. Jika industri 4.0 memudahkan untuk mengakses juga membagikan informasi di internet, maka society 5.0 menjadikan teknologi menyatu dengan manusia itu sendiri. Internet bukan hanya sebagai informasi melainkan telah menjadi roda kehidupan publik.

Digitalisasi Pelayanan Publik

Saat ini keberadaan internet menjadi vital sebagai satu pendekatan inovasi akses pelayanan public. Selain untuk bekerja, publik juga menggunakan internet sebagai sarana komunikasi dan interaksi sosial. Terlebih saat ini internet mudah diakses melalui smartphone yang bisa dibawa ke manapun. Konsep lain dari society 5.0 adalah menjadikan akses internet sebagai media untuk memindahkan apa yang ada di dunia maya ke dunia nyata.
Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More