Mensos Risma Buat Dapur Umum untuk Nakes dan Petugas Makam

Sabtu, 17 Juli 2021 - 21:42 WIB
Mensos, Tri Rismaharini mengatakan, pihaknya membuat dapur umum untuk para petugas di lapangan. Adapun petugas tersebut di antaranya, nakes dan petugas makam. Foto/SINDOnews
JAKARTA - Menteri Sosial (Mensos), Tri Rismaharini mengatakan, pihaknya membuat dapur umum untuk para petugas di lapangan. Adapun petugas tersebut di antaranya, tenaga kesehatan (nakes) dan petugas makam.



Adapun bantuan tersebut nantinya dimaksudkan dalam mengatur pemenuhan gizi para tenaga kesehatan. Risma mengharapkan dapur tersebut dapat mensupport mereka.

“Kita juga atur gizinya, ada daging ada telor, yang diharapkan bisa mensupport,” lanjutnya

Risma melanjutkan, dapur umum juga diperuntukan kepada tenaga makan atau petugas makam serya petugas lainnya sebagaimana yang dimintakan pada daerah-daerah. Dalam kesempatan tersebut pihaknya bahkan akan menyediakan bantuan kepada warga yang melakukan isolasi mandiri.



“Ada juga beberapa warga yang mengajukan di kantor yang melakukan isoman, mereka juga meminta bantuan makanan kotak di dapur umum kami,” tandasnya.
Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!
(maf)
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More