Partai Perindo Imbau Masyarakat Tak Terpancing Hoaks Daftar Reshuffle Kabinet

Jum'at, 24 November 2023 - 15:34 WIB
loading...
A A A
Selanjutnya, Mensos Tri Rismaharini digantikan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), Menpan RB Abdullah Azwar Anas digantikan Ibnu Susilo, Menpora Dito Ariotedjo digantikan Ilham Permana.

Lalu, Menteri Investasi/Kepala BPKM Bahlil Lahadalia digantikan Andi Sapran, Menko Polhukam Mahfud MD digantikan Hadi Tjahjanto, Mendikbudristek Nadiem Makarim digantikan Kadarsah Suryadi, dan Panglima TNI Yudo Margono digantikan Agus Subiyanto.

Surat tersebut tampak ditandatangani oleh Mensesneg Pratikno. Namun, tidak ada keterangan tanggal surat tersebut ditandatangani. Menanggapi itu, Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno mengatakan bahwa hal tersebut merupakan informasi tidak benar alias hoaks.

"Ini hoaks," kata Pratikno saat dihubungi, Rabu (22/11/2023).

Pratikno mengatakan bahwa masyarakat harus waspada mengenai hoaks yang beredar khususnya mengenai reshuffle kabinet tersebut.

"Ini menunjukkan banyaknya hoaks yang harus diwaspadai," kata Pratikno.

Pratikno mengatakan bahwa tidak ada reshuffle kabinet dalam waktu dekat. Meski pada hari ini, telah dilakukan pelantikan Panglima TNI yakni Jenderal Agus Subiyanto menggantikan Laksamana Yudo Margono.

"Tidak ada rencana (reshuffle)," kata Pratikno.
(abd)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0920 seconds (0.1#10.140)