Semangat Sumpah Pemuda, KTKI Gelar Penguatan Nakes Masyarakat

Jum'at, 28 Oktober 2022 - 18:22 WIB
loading...
A A A
Terdapat empat unsur organisasi profesi di Konsil Kesehatan Masyarakat KTKI, yaitu: (1) IAKMI (ahli kesehatan masyarakat) dengan Ketua Dr. Ede Surya Darmawan, S.K.M., M.D.M., (2) PAEI (epidemiolog kesehatan) dengan Ketua DR. Dr. Hariadi Wibisono, MPH , (3) PPPKMI (tenaga promosi kesehatan dan ilmu perilaku) dengan Ketua Dr. dra.Rita Damayanti , MSPH, dan (4) PAKKI (pembimbing kesehatan kerja) dengan Ketua Dr. Hendra, S.K.M., M.K.K.K.

"Dengan semangat Sumpah Pemuda maka dukungan 4 Organisasi Profesi Kesehatan Masyarakat menjadi tonggak perubahan yang dapat membawa Indonesia bangkit dari keterpurukan akibat pandemi COVID-19 dan melangkah lebih maju untuk menggerakkan tenaga kesehatan masyarakat di Indonesia," kata Husein Habsyi.

Mengacu Pesan Presiden Jokowi, kata Husein, bahwa persatuan harus terus diperjuangkan dengan menghargai perbedaan, menjaga toleransi, serta menjaga keutuhan dan kedaulatan NKRI.

"Untuk mewujudkan Indonesia yang satu, seluruh komponen bangsa, termasuk Konsil Kesmas KTKI dan 4 Organisasi Profesi Kesmas harus bekerja sama membangun Indonesia secara adil dan merata, membangun Indonesia sentris dengan membangun dari pinggiran, desa, pulau terdepan, hingga perbatasan dengan menebar semangat dalam menjaga jiwa patriotisme dan menyatukan visi kebangsaan," pungkasnya.
(kri)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1862 seconds (0.1#10.140)