Kebijakan Uang Ketat, Pemadam Api Inflasi?

Selasa, 26 Juli 2022 - 12:36 WIB
loading...
A A A
Oleh sebab itu, pemerintah perlu terus berupaya melakukan pengendalian inflasi yang dapat ditempuh melalui sinergitas berbagai instrument kebijakan, baik kebijakan moneter maupun kebijakan fiskal. Selain itu, pengendalian inflasi Indonesia di tengah proses pemulihan ekonomi sangatlah penting karena jika inflasi terus melambung tinggi akan berdampak pada perilaku dan psikologis masyarakat yang selanjutnya dapat menghambat pertumbuhan ekonomi.

Upaya yang kini telah dilakukan pemerintah dari sisi fiskal untuk menjaga daya beli masyarakat di tengah lonjakan inflasi melalui peningkatan subsidi dan bantuan sosial sejatinya telah cukup efektif menjaga stabilitas ekonomi nasional, namun hanya bersifat jangka pendek. Pemerintah perlu terus memikirkan upaya yang berdampak jangka panjang dan berkelanjutan seperti peningkatan produksi pangan nasional dan pengembangan energi alternatif.

Selain itu di sisi moneter, meski inflasi Indonesia masih terkendali, namun BI perlu terus memperhatikan pergerakan inflasi, terutama terkait perubahan kebijakan tingkat suku bunga acuan ketika diperlukan demi menjaga stabilitas ekonomi nasional dan kesejahteraan masyarakat. Semoga.

Baca Juga: koran-sindo.com







(bmm)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3135 seconds (0.1#10.140)