Banyak Ditanya Maju Pilpres 2024, AHY: Saya Pimpin Ikhtiar Tiket Koalisi 20%

Senin, 18 April 2022 - 11:41 WIB
loading...
Banyak Ditanya Maju Pilpres 2024, AHY: Saya Pimpin Ikhtiar Tiket Koalisi 20%
AHY menyatakan bakal memimpin langsung ikhtir untuk mendapatkan tiket koalisi 20% untuk maju di Pilpres 2024. Foto/dok.SIINDOnews
A A A
JAKARTA - Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono ( AHY ) mengaku banyak mendapatkan pertanyaan sekaligus harapan agar maju di Pilpres 2024 . Setidaknya itu tergambar selama dua minggu terakhir Safari Ramadhan 2022 di empat provinsi, yakni DKI Jakarta, Jawa Tengah, Jawa Barat, dan NTB.

“Selama perjalanan saya menyapa masyarakat di akar rumput, tidak henti-hentinya mereka menyuarakan dan bertanya kepada saya, apakah akan maju sebagai Capres atau Cawapres pada Pemilu 2024," ujar Agus Harimurti Yudhoyono dalam keterangan pers yang diterima Senin (18/4/2022).

Terkait dengan pertanyaan dan aspirasi tersebut, AHY memberikan jawaban dalam dua peran dan kapasitas yang berbeda. Sebagai Ketum Partai Demokrat dan sebagai pribadi.



“Pertama, sebagai Ketua Umum Partai Demokrat, saya akan memimpin langsung ikhtiar kita bersama, untuk memastikan terbentuknya tiket koalisi 20% menuju Pilpres 2024. Untuk itu, saya akan membuka komunikasi politik secara aktif dengan seluruh stakeholders, seluruh pimpinan partai politik, para mitra berdemokrasi, tanpa terkecuali,” jelas Agus Harimurti Yudhoyono.

Lebih lagi, AHY menjelaskan bahwa Partai Demokrat akan membuka semua saluran komunikasi. “Demokrat tidak memiliki beban untuk menjalin koalisi dengan siapapun. Yang terpenting, koalisi yang akan Demokrat bentuk adalah koalisi yang memiliki visi dan platform yang terus memperjuangkan kepentingan rakyat. Insya Allah, jika kita terus memperjuangkan rakyat, koalisi ini akan menjadi koalisi pemenang,” terang AHY.

Dalam kapasitasnya sebagai pribadi, AHY menyampaikan pada bulan suci Ramadhan ini semua itu tidak hanya tergantung kesepakatan para pimpinan parpol koalisi, tetapi juga tergantung pada kehendak rakyat.



"Dan yang maha penting lagi, mari kita serahkan ini kepada kehendak-Nya. Kehendak Yang Maha Kuasa, Allah SWT. Kita sebagai manusia, hanya bisa berusaha dan berikhtiar dengan sungguh-sungguh dan sebaik-baiknya. Insya Allah, saya sekali lagi, akan terus mempersiapkan diri untuk mengembalikan kejayaan Partai Demokrat, seperti yang kita cita-citakan,” tutur Agus Harimurti Yudhoyono.

AHY merasa bersyukur karena rakyat menitipkan harapannya, sekaligus mendoakan Partai Demokrat dan kader-kader terbaiknya agar bisa memiliki jalan dan peluang untuk bisa semakin berperan ke depan.

“Semoga tiga kesimpulan tadi menambah semangat kita semua untuk terus kompak bersatu, dalam ikhtiar dan doa, menyongsong, mensukseskan, dan memenangkan Pemilu 2024 mendatang,” pungkas AHY.
(muh)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1954 seconds (0.1#10.140)
pixels