Serba-Serbi Rakernas Partai Perindo, Begini Semangat Para Ketua DPW Meracik Strategi Kemenangan Pemilu!

Jum'at, 28 Januari 2022 - 17:33 WIB
loading...
Serba-Serbi Rakernas Partai Perindo, Begini Semangat Para Ketua DPW Meracik Strategi Kemenangan Pemilu!
Partai Persatuan Indonesia (Perindo) akan melaksanakan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) di Lido Lake Resort, Bogor, Jawa Barat pada 29-31 Januari 2022. Foto/MNC Media
A A A
JAKARTA - Partai Persatuan Indonesia ( Perindo ) akan melaksanakan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) di Lido Lake Resort, Bogor, Jawa Barat pada 29-31 Januari 2022. Agenda Rakernas ini menjadi momen terbaik bagi pengurus Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Perindo dari seluruh Indonesia guna meracik strategi dalam merebut kemenangan di Pemilu 2024.

Ketua DPW Partai Perindo Sulawesi Tenggara (Sultra) Jaffray Bittikaka mengatakan Rakernas Partai Perindo yang digelar tahun ini tentu menjadi perhatian seluruh jajaran struktur pengurus Partai Perindo, mulai dari tingkat pusat sampai ke tingkat paling bawah. "Di Rakernas ini, kita harus menyamakan gerak langkah menghadapi momentum Pemilu 2024 yang tentunya dengan target yang maksimum," kata Jaffray, Jumat (28/1/2022).

Dia menuturkan, tahapan Pemilu 2024 akan dimulai tahun ini, di mana KPU akan melakukan verifikasi terhadap Partai Perindo sebagai partai politik peserta Pemilu 2024. Adapun, target meraup kursi anggota legislatif sebanyak-banyaknya pada Pemilu 2024 tentu menjadi perhatian serius bagi seluruh DPW yang membutuhkan arahan dan strategi yang tepat dari DPP Partai Perindo dalam rakernas.





"Kita butuh arahan dan strategi yang tepat dari DPP pada momen rakernas nanti guna memanaskan kembali mesin partai dan melaksanakan program-program pemenangan ke depan yang akan kami tindaklanjuti secara operasional dalam rakerwil di wilayah masing-masing," ujar Jaffray.

Hal senada dikatakan oleh Ketua DPW Partai Perindo Nusa Tenggara Timur (NTT) Jonathan Nubatonis. Dia menuturkan rakernas yang digelar selama 3 hari dan akan diikuti oleh seluruh Ketua DPW Partai Perindo se-Indonesia merupakan kesempatan terbaik untuk memperkuat soliditas partai.

Bagi DPW Partai Perindo NTT, Rakernas menjadi agenda penting untuk mendengarkan arahan dan petunjuk langsung dari Ketua Umum DPP Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo dalam memenangkan Partai Perindo di Pemilu 2024. "Rakernas merupakan kesempatan berharga untuk melepas kangen kami terhadap Ketua Umum Partai Perindo Bapak Hary Tanoesoedibjo. Di Rakernas kita juga akan mendapatkan arahan dan petunjuk berkaitan dengan strategi pemenangan Partai Perindo di Pemilu 2024," ungkap Jonathan.



Sementara itu, Ketua DPW Partai Perindo Gorontalo Yakub Tangahu menjelaskan Rakernas 2022 Partai Perindo ini harus dijadikan sebagai bahan evaluasi dari Pemilu 2019 lalu agar kemenangan di Pemilu 2024 mampu diraih Partai Perindo. Evaluasi ini terkait dengan strategi dan program yang dinilai mampu meraup banyak massa serta anggota dewan untuk terus digalakkan, sedangkan yang dianggap minus patut disisihkan.

"Tentunya Partai Perindo Gorontalo berharap dengan Rakernas ini, Partai Perindo mampu lolos di Pemilu 2024 dengan program dan strategi yang lebih bagus dari Pemilu 2019," tegas Yakub.

Terpisah, Ketua DPW Partai Perindo Sumatera Barat (Sumbar) Ii Apriyatna menjelaskan rakernas ini sangat dinantikan seluruh pengurus DPW Partai Perindo se-Indonesia, termasuk DPW Sumatera Barat pasca Pemilu 2019. Dengan Rakernas Partai Perindo ini, seluruh DPW ikut terlibat dalam konsolidasi dalam rangka persiapan menghadapi tahapan proses verifikasi dan pemantapan pemenangan Partai Perindo di Pemilu 2024.

"Rakernas ini kita tunggu-tunggu. Kita akan konsolidasi guna kesiapan verifikasi menuju Pemilu 2024 dan me- review kembali kegagalan di 2019 lalu. Tentunya, dengan memunculkan gagasan dan ide baru guna merebut kemenangan di 2024 nanti," ujar Apriyatna.

Adapun, Ketua DPW Partai Perindo Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) Yuni Astuti mengaku pihaknya siap mengikuti Rakernas Partai Perindo yang akan dilaksanakan di Bogor. "Kita telah menerima undangan dari DPP Partai Perindo untuk mengikuti Rakernas di Bogor," ungkap Yuni.

Dalam kegiatan akbar tersebut, kata Yuni, Partai Perindo DIY telah menyiapkan seluruh pemberkasan dan penyempurnaan di berbagai tingkat struktur organisasi kepengurusan. Penyempurnaan pemberkasaan struktur kepengurusan telah dilakukan, baik di tingkat DPW, DPD maupun pembentukan pengurus DPC, yang akan dilaporkan dalam rakernas nanti.

"Kita telah melakukan pemberkasan pengurus Partai Perindo di tingkat DPW dan melakukan penyempurnaan di 5 DPD serta pembentukan DPC. Ini bahan untuk kita laporkan di rakernas nanti," ungkap Yuni.
(rca)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1201 seconds (0.1#10.140)