DPR Akan Gelar Rapat Gabungan Bahas New Normal

Jum'at, 29 Mei 2020 - 15:54 WIB
loading...
DPR Akan Gelar Rapat...
DPR akan segera mengadakan rapat gabungan (ragab) dengan pemerintah dan pemangku kebijakan terkait guna membahas rencana kebijakan New Normal di tengah pandemi COVID-19 ini. Foto/SINDOphoto
A A A
JAKARTA - DPR akan segera mengadakan rapat gabungan (ragab) dengan pemerintah dan pemangku kebijakan terkait guna membahas rencana kebijakan New Normal atau beraktivitas kembalinya masyarakat dengan pola baru di tengah pandemi COVID-19 ini.

Satuan Tugas (Satgas) Lawan COVID-19 DPR juga terus melakukan kunjungan ke berbagai kementerian/lembaga (K/L) maupun instansi lainnya perihal pengawasan penanganan COVID-19 di Tanah Air. (Baca juga: DPD RI Tagih Capaian Penanggulangan Pandemi COVID-19)

“Ke depan, kami akan rencanakan rapat gabungan untuk membahas permasalahan yang sebenarnya harus dipikirkan sebelum tatanan hidup baru diberlakukan,” ujar Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco Ahmad di sela-sela kunjungannya ke Kantor Kamar Dagang Indonesia (KADIN), Jumat (29/5/2020).

Menurut Koordinator Satgas Lawan COVID-19 DPR ini, rapat gabungan ini diperlukan agar kebijakan New Normal nanti benar-benar siap diterapkan dan sesuai dengan dengan protokol COVID-19 dan protokol tambahan lainnya. “Karena kita harus benar-benar siap bukan hanya protokol COVID-19 tapi kemudian protokol bagaimana cara menjalankan usaha,” terangnya.

Kemudian, Dasco melanjutkan, dalam kunjungannya ke KADIN, pihaknya mendapat informasi yang luar biasa di mana, KADIN selama ini ternyata telah banyak bekerja selama 2 bulan ini. Mereka mendirikan crisis center yang baik bagi dunia usaha melakukan panduan-panduan bagaimana dunia usaha harus dan terus bertahan dalam menghadapi pandemi COVID-19.

“Saat ini, kami lihat bahwa UMKM yang sebenarnya bisa membangkitkan roda perekonomian, untuk itu kita harus selalu bantu sehingga daya beli produksi dan lain-lain,” ujar Wakil Ketua Umum Partai Gerindra itu.

“Untuk itu kepada sektor swasta yang memberikan 87% dari penghasilan negara ini, kita akan buat gebrak sesuatu yang bisa sama-sama untuk menggerakkan ekonomi negara dalam New Normal ini,” tandasnya.

Dalam kunjungan itu, turut hadir dalam kunjungan Satgas Lawan COVID-19 DPR tersebut yaitu Wakil Ketua Komisi IX DPR Emanuel Melkiades Laka Lena, Anggota Komisi VI DPR Andre Rosiade, Anggota Komisi III DPR Habiburokhman, Wihadi Wiyanto dan Bambang Haryadi, Anggota Komisi IX DPR RI Putih Sari dan Nabil Haroen.

Sebelumnya, Satgas Lawan COVID-19 juga melakukan kunjungan ke Kementerian Kesehatan (Kemenkes), Badan Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM), Kementerian Agama (Kemenag), Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) dan Kementerian BUMN, Kementerian Koordinator Perekonomian pada Rabu (27/5) dan Kamis (27/5) kemarin. ( )

Satgas juga akan melakukan kunjungan ke Kementerian Perdagangan (Kemendag), Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) dan Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) pada hari ini.
(kri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Korban Inventasi Bodong...
Korban Inventasi Bodong Datangi Komisi III Minta Penyelesaian Restorative Justice
KontraS Diteror Usai...
KontraS Diteror Usai Geruduk Rapat RUU TNI, DPR: Kalau Terganggu Laporkan
Urun Rembug Tentang...
Urun Rembug Tentang Revisi UU TNI
DPR dan Pemerintah Pertimbangkan...
DPR dan Pemerintah Pertimbangkan Perluas Tugas TNI: Atasi Narkoba hingga Siber
DPR Dukung Menko Zulhas...
DPR Dukung Menko Zulhas Tertibkan Area Wisata di Puncak untuk Perbaikan Lingkungan
Viral Anggota DPR Terima...
Viral Anggota DPR Terima Amplop Cokelat saat Rapat Bareng Direksi Pertamina, Ini Faktanya
Pemuda Muhammadiyah...
Pemuda Muhammadiyah Desak Aparat Investigasi Kecurangan Takaran MinyaKita
Investor Minat Sewa...
Investor Minat Sewa Aset Sritex, Menaker: Dalam Pendataan Siapa yang Siap Bekerja
Dukung Penegakan Hukum...
Dukung Penegakan Hukum Kasus Pertamina, Putri Zulhas Tegaskan Tak Ada Pansus
Rekomendasi
Diterjang Puting Beliung,...
Diterjang Puting Beliung, Puluhan Rumah di 6 Kecamatan di Bekasi Rusak
Sinopsis Sinetron Terbelenggu...
Sinopsis Sinetron Terbelenggu Rindu Eps 178: Upaya Noah Hilangkan Barang Bukti
Hasrat Maarten Paes...
Hasrat Maarten Paes Kembali ke Merumput Eropa
Berita Terkini
Airlangga Tegaskan Tak...
Airlangga Tegaskan Tak Ada Rencana Mundur dari Kabinet
9 menit yang lalu
Prabowo Terima Kunjungan...
Prabowo Terima Kunjungan Utusan Khusus Presiden Palestina di Istana Kepresidenan
18 menit yang lalu
Sepakat Prabowo Bangun...
Sepakat Prabowo Bangun Tahanan Koruptor di Pulau Terpencil, KPK: Tak Perlu Makanan, Cukup Alat Pertanian
22 menit yang lalu
Ijtihad Tepuk Nyamuk:...
Ijtihad 'Tepuk Nyamuk': Logika Radikal-Terorisme
22 menit yang lalu
Menavigasi Dwifungsi...
Menavigasi Dwifungsi TNI-Polri dalam Pusaran Reformasi dan Realitas Kontemporer
37 menit yang lalu
Partai Perindo Apresiasi...
Partai Perindo Apresiasi Percepatan Pengangkatan CASN 2024, Angin Segar Pacu Layanan Publik Terjaga Optimal
44 menit yang lalu
Infografis
Presiden AS Donald Trump...
Presiden AS Donald Trump akan Pecat Tentara Transgender
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved