Sosok Dani Nur Adiningrat yang Usulkan Solo Jadi Daerah Istimewa, Pernah Dituduh Kumpul Kebo

Selasa, 29 April 2025 - 10:25 WIB
loading...
Sosok Dani Nur Adiningrat...
Pengageng Sasana Wilapa Keraton Surakarta Hadiningrat Kanjeng Pangeran Aryo (KPA) Dani Nur Adiningrat saat menunjukkan surat klarifikasi resmi putera mahkota Keraton Solo Gusti Raden Mas Suryo Aryo Mustiko, Senin (3/3/2025). Foto/Ary Wahyu Wibowo
A A A
JAKARTA - Kota Solo diusulkan menjadi Daerah Istimewa Surakarta . Usulan ini mencuat dari pernyataan Kementerian Dalam Negeri ( Kemendagri ) ketika rapat bersama Komisi II DPR pada Kamis (24/4/2025).

Dirjen Otonomi Daerah Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Akmal Malik menyebut sampai dengan April 2025 terhitung ada 341 usulan yang masuk ke Direktorat Jenderal Otonomi Daerah.

Usulan itu terdiri dari 42 usulan pembentukan provinsi, 6 daerah mengajukan status daerah istimewa, dan 5 daerah yang minta dikhususkan. Lalu, siapa yang mengusulkan Kota Solo menjadi Daerah Istimewa Surakarta?

Baca juga: DPR Ungkap Sosok yang Usulkan Solo Jadi Daerah Istimewa Surakarta



Pengageng Sasana Wilapa Keraton Surakarta Hadiningrat Kanjeng Pangeran Aryo (KPA) Dani Nur Adiningrat disebut sebagai sosok yang mengusulkan Solo menjadi Daerah Istimewa Surakarta.

Siapa Dani Nur Adiningrat?


Dia memiliki gelar Kanjeng Pangeran Aryo (KPA). KPA merupakan gelar salah satu paling tinggi di Keraton Surakarta Hadiningrat, maka makna tanggung jawab terhadap kepedulian Keraton Solo menjadi prioritas utama.

Dia pernah dituduh kumpul kebo. Dia pun melapor ke Polres Sukoharjo pada 1 dan 4 Desember 2023. Dalam pelaporan itu, dia membuat sejumlah aduan seperti fitnah melalui media sosial (medsos), pelecehan verbal, dugaan pemukulan, hingga ancaman.

Baca juga: Mendagri Bakal Kaji Usulan Solo Jadi Daerah Istimewa Surakarta

Ya, kabar Dani digerebek warga di Desa Palur, Mojolaban, Sukoharjo pada Jumat, 1 Desember 2023 pernah viral di medsos. Adapun yang merekam video keramaian warga ketika itu seorang ibu-ibu.

Dani mengklaim kehadirannya di sana ketika silaturahmi ke rumah adik angkatnya. Maka itu, dia membantah terjadinya penggerebekan ketika itu.

“Tidak benar bahwa saya itu kumpul kebo. Saya ke situ karena ada kejadian saya dilapori adik angkat saya, ada keluarganya di situ, datang dari Jatim,” kata Dani.
(rca)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Penjelasan Lembaga Dewan...
Penjelasan Lembaga Dewan Adat Keraton Solo soal Sosok Dani Nur Adiningrat
Polemik Pemekaran Wilayah...
Polemik Pemekaran Wilayah Mencuat, Forkonas PP DOB: Sudah Waktunya!
DPR Ungkap Sosok yang...
DPR Ungkap Sosok yang Usulkan Solo Jadi Daerah Istimewa Surakarta
Mendagri Bakal Kaji...
Mendagri Bakal Kaji Usulan Solo Jadi Daerah Istimewa Surakarta
Solo Diusulkan Jadi...
Solo Diusulkan Jadi Daerah Istimewa Surakarta, Mensesneg: Belum Masuk Istana
Politikus PDIP Ungkap...
Politikus PDIP Ungkap Ada Usulan Solo Jadi Daerah Istimewa Surakarta
Festival Solo Menari...
Festival Solo Menari 2025, Tumbuhkan Inovasi Seni Budaya dan Ekraf
Alasan Dani Nur Adiningrat...
Alasan Dani Nur Adiningrat Usulkan Solo Jadi Daerah Istimewa Surakarta
Danareksa Komitmen Dorong...
Danareksa Komitmen Dorong Keberlanjutan Ekosistem Musik Indonesia
Rekomendasi
Longsor Terjang Samarinda,...
Longsor Terjang Samarinda, 2 Orang Tewas dan 2 Masih Pencarian
PM India Ultimatum Pakistan:...
PM India Ultimatum Pakistan: Serangan Belum Berakhir, Hanya Ditunda!
Mau Jadi Pemimpin AI...
Mau Jadi Pemimpin AI secara Global, MBS Luncurkan HUMAIN
Berita Terkini
2 Saksi Kasus Dugaan...
2 Saksi Kasus Dugaan Ijazah Palsu Jokowi Tak Penuhi Panggilan Polda Metro Jaya
13 Tewas akibat Ledakan...
13 Tewas akibat Ledakan Pemusnahan Amunisi di Garut, DPR: Investigasi Secara Menyeluruh
8 Pati Bintang 2 TNI...
8 Pati Bintang 2 TNI AL Digeser Jenderal Agus Subiyanto Akhir April 2025, Ini Daftarnya
Menjaga Institusi TNI...
Menjaga Institusi TNI dari Intervensi Politik
PP ISNU Sebut Beasiswa...
PP ISNU Sebut Beasiswa Filantropis Cetak Generasi Unggul dan Inovatif
IPW Nilai Pengerahan...
IPW Nilai Pengerahan TNI di Kejaksaan Perlu Ditinjau Ulang
Infografis
Kerugian Finansial yang...
Kerugian Finansial yang Dialami Israel Akibat Kebakaran Dahsyat
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved