Bamsoet: AAI Harus Berkontribusi Wujudkan Indonesia yang Berkeadilan

Kamis, 14 April 2022 - 20:37 WIB
Palmer juga menegaskan, selain itu amanat yang harus juga dilakukan adalah membangun bantuan hukum.

"Jadi AAI jangan berdiri sebagai menara gading yang berdiri di tengah hutan seperti tidak ada masyarakat dan sebagai lembaga yang mewah. Namun harus mampu berkontribusi kepada masyarakat yang tidak mampu. Karenanya AAI harus mampu membangun pos bantuan hukum di semua DPC," ujarnya.

Selain itu, tegas Palmer, AAI harus mampu menghidupkan PKPA. "Ini adalah sarana kita merekrut tenaga tenaga muda menjadi advokat yang handal dan diberi kesempatan untuk berpraktik melalui lembaga Posbakum. Caranya bagamana yaitu dengan melobi pemerintah untuk bisa segera membuat MoU dan tadi Ketua MPR RI Bambang Soesatyo sudah mendukung langkah tersebut," ungkap Palmer. Situmorang.

AAI, lanjut Palmer akan menghidupkan cabang-cabang AAI yang dulu pada 2015 ada 135. "Sekarang ini hanya 20 cabang. Nah yang hadir pada pelantikan ini ada sekitar 150 pengurus cabang tadi itu kita akan minta untuk mengaktifasi anggota-anggotanya di cabang," tandas Palmer.

Sementara Ketua Komisi Pengawas Pusat AAI Johnson Sotarduga Pandjaitan mengatakan, kedepannya AAI akan tampil sebagai civil society dan organisasi profesi untuk terlibat dalam politik hukum.

"Kita tidak hanya mengandalkan proses mitigasi di pengadilan tetapi akan akan terjun dalam soal-soal hukum yang strategis mengatur hajat hidup orang banyak. Tentu sekali lagi AAI akan kembali muncul sebagai kelompok profesi advocat guardian of konstitusi itu yang akan kita dorong dan itu jiwa dan pengalaman AAI," ungkap Johnson.





Sebelumnya AAI terdaftar di Kemenkumham sesuai SK Dirjen AHU 0000416.AH.01.08 Tahun 2022 tertanggal 4 Maret 2022 dengan Ketua Umum Pusat AAI Palmer Situmorang, Wakil Ketua Umum Pusat AAI Efran Helmi, Sekretaris Jenderal Pusat AAI Hendri Donal, Ketua Dewan Kehormatan Pusat AAI Kuswara Setija,Ketua Dewan Penasihat Pusat AAI KPHA Tjandra Sridjaja Pradjonggo dan Ketua Komisi Pengawas Pusat AAI Johnson Sotarduga Pandjaitan.
Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!
(sms)
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More