Besarnya Pengaruh Media Sosial dalam Pemberantasan Korupsi

Rabu, 10 Juni 2020 - 15:58 WIB
Firli Bahuri, Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Foto/Dok. SINDOnews
Firli Bahuri

Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK)

HARI ini, Rabu 10 Juni 2020, kita, masyarakat Indonesia khususnya warganet, memperingatinya sebagai Hari Media Sosial (medsos). Yang mana 5 tahun silam tepatnya 10 Juni 2015, salah seorang anak bangsa mencetuskan ide Hari Media Sosial, setelah melihat pesatnya penggunaan medsos di Tanah Air.



Medsos sendiri kini seakan telah menjadi bagian yang tidak terpisahkan dalam masyarakat Indonesia. Awalnya kerap digunakan untuk berinteraksi atau berkomunikasi. (Baca juga: 5 Program Ngaji Virtual Saat Pandemi Corona )

Namun seiring kemajuan zaman dan pesatnya perkembangan teknologi dan informasi yang sejalan dengan situasi serta kondisi saat ini, fungsi media sosial kian meningkat, termasuk bagi kami, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) .

KPK sendiri menggunakan medsos untuk beberapa program pemberantasan korupsi . Salah satunya memberikan edukasi dan semangat kepada masyarakat khususnya para penyelenggara negara, agar ikut berperan aktif dan turut andil dalam pemberantasan korupsi.

Tak terhitung dukungan yang diberikan masyarakat kepada KPK. Tidak sedikit juga informasi terkait dugaan telah terjadinya tindak pidana korupsi yang diterima KPK. (Baca juga: Eks Kepala Migas Dituntut 12 Tahun Penjara, Honggo Wendratno 18 Tahun )

Ada juga dan saran hingga kritik pedas yang ditujukan kepada KPK melalui medsos. Semuanya kami terima, kita telaah dan jadikan pelecut semangat juang dalam tugas pemberantasan korupsi di Indonesia.

Atas semua sumbangsih seluruh elemen bangsa dalam mendukung dan ikut andil, berperan aktif memberantas korupsi bersama KPK, kami selaku Pimpinan KPK mengucapkan banyak terimakasih.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More