Ekstradisi Maria Pauline Bisa Ditiru untuk Bawa Pulang Djoko Tjandra

Kamis, 09 Juli 2020 - 15:48 WIB
loading...
Ekstradisi Maria Pauline...
Maria Pauline Lumowa dengan tangan terikat dan pengawalan petugas tiba di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, Kamis (9/7/2020). Foto: SINDOnews/Yorri Farli
A A A
JAKARTA - Penuntasan ekstradisi Maria Pauline Lumowa dari Serbia bisa ditiru untuk melakukan hal yang sama terhadap buronan kasus pengalihan hak tagih Bank Bali, Djoko Sugiarto Tjandra maupun buronan lain.

"Jadi ini contoh yang baik untuk ditiru dalam kasus-kasus buronan lainnya, termasuk Djoko Tjandra. Kami beri dukungan kepada menteri hukum untuk melakukan hal sama dalam kasus yang lain," ujar anggota Komisi III DPR RI, I Wayan Sudirta kepada SINDOnews, Kamis (9/7/2020).

(Baca:Maria Pauline Diekstradisi, MPR Minta Syamsul Nursalim Tak Dilupakan)

Wayan berpendapat, dari proses ekstradisi Maria Pauline Lumowa bisa dipelajari bahwa Indonesia memang harus terbuka untuk bekerjasama timbal balik membantu negara-negara di mana para buronan bersembunyi. "Bantu lah mereka sehingga kalau nanti kita perlu sesuai dengan prinsip perjanjian timbal balik itu kita dimudahkan seperti halnya sekarang ini," katanya.

Ekstradisi Maria Lumowa berhasil berkat kerjasama Pemerintah Indonesia dengan Pemerintah Serbia. Karena, Indonesia sempat mengabulkan permintaan Serbia untuk mengekstradisi pelaku pencurian data nasabah Nikolo Iliev pada 2015.

(Baca: Djoko Tjandra Punya e-KTP, Komisi III DPR: Sangat Memalukan)

Sementara, Djoko Tjandra sempat dikabarkan menjadi warga negara Papua Nugini (PNG). Djoko Tjandra kabur sebelum dieksekusi hukuman dua tahun penjara pada 2009 lalu. Kini, Djoko Tjandra kembali menjadi sorotan karena berada di Indonesia pada 8 Juni 2020. Dia dikabarkan mengajukan peninjauan kembali (PK) ke Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.
(muh)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
KPK Ungkap Dugaan Pertemuan...
KPK Ungkap Dugaan Pertemuan Djoko Tjandra dan Harun Masiku di Malaysia
Selesai Diperiksa KPK,...
Selesai Diperiksa KPK, Djoko Tjandra Ngaku Tak Kenal Harun Masiku
KPK Periksa Djoko Tjandra...
KPK Periksa Djoko Tjandra Terkait Kasus Harun Masiku
Kasus Djoko Tjandra,...
Kasus Djoko Tjandra, Polri Beri Sanksi Demosi ke Irjen Pol Napoleon Bonaparte
Berkaca Kasus Djoko...
Berkaca Kasus Djoko Tjandra dan Orient Riwu, Kemendagri Usulkan Ini ke KPU
Kasus Djoko Tjandra,...
Kasus Djoko Tjandra, MA Korting 6 Bulan Vonis Brigjen Prasetijo Utomo
MA Batalkan Putusan...
MA Batalkan Putusan Banding Djoko Tjandra, Kembalikan Vonis Jadi 4,5 Tahun Penjara
Mensos Minta Bansos...
Mensos Minta Bansos Tunai untuk 2.517 KPM di Sragen Segera Dicairkan
Djoko Tjandra Dapat...
Djoko Tjandra Dapat Remisi dari Kemenkumham, ICW Nilai Ada Kejanggalan
Rekomendasi
Siapa Anwar Sadat? Presiden...
Siapa Anwar Sadat? Presiden Mesir yang Mengakui Israel tapi Dimusuhi Rakyatnya Sendiri
Legislator Partai Perindo...
Legislator Partai Perindo Lam Marganda Silaban Perjuangkan Pembangunan Infrastruktur dan Pertanian di Humbang Hasundutan
Hamas Tolak Usulan Gencatan...
Hamas Tolak Usulan Gencatan Senjata yang Mendesak Pejuang Palestina Menyerah
Berita Terkini
Deretan Kombes Pol yang...
Deretan Kombes Pol yang Masuk Daftar Mutasi Polri 13 April 2025
7 menit yang lalu
Kejagung Tetapkan 1...
Kejagung Tetapkan 1 Tersangka Baru Kasus Suap Vonis Korupsi Minyak Goreng di PN Jakpus
1 jam yang lalu
4 Letnan Jenderal Kopassus...
4 Letnan Jenderal Kopassus dengan Karier Moncer Jebolan Akmil 1989
2 jam yang lalu
Kemlu Ungkap Kasus Perdagangan...
Kemlu Ungkap Kasus Perdagangan Orang, 19 TKI Dipaksa Jadi PSK di Dubai
5 jam yang lalu
Tarif Resiprokal AS:...
Tarif Resiprokal AS: Tantangan bagi Ekonomi Terbuka Indonesia
7 jam yang lalu
Megawati Nonton Drama...
Megawati Nonton Drama Teater Sejarah Soekarno dan Imam Al Bukhari di Gedung Kesenian Jakarta
8 jam yang lalu
Infografis
5 Makanan yang Memicu...
5 Makanan yang Memicu Pikun, Bisa Mengakibatkan Kerusakan Otak
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved