GMKI dan Fisipol UKI Teken MoU Potongan Biaya Kuliah 50% untuk Mahasiswa Ilmu Politik

Rabu, 24 Juli 2024 - 21:39 WIB
loading...
GMKI dan Fisipol UKI...
Pengurus Pusat Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia (PP GMKI) mengunjungi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Kristen Indonesia (Fisipol UKI). Foto/Istimewa
A A A
JAKARTA - Pengurus Pusat Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia (PP GMKI) mengunjungi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Kristen Indonesia (Fisipol UKI) . Hasilnya, kerja sama potongan biaya kuliah bagi calon mahasiswa jurusan ilmu politik.

Ketua Umum PP GMKI, Jefri Gultom menyatakan bahwa komitmen GMKI adalah mendorong calon mahasiswa dari berbagai daerah yang memiliki minat dalam ilmu politik untuk mengambil jurusan ini di UKI.



”Dengan adanya MoU ini, kami mendorong calon mahasiswa di daerah yang berminat mempelajari ilmu politik untuk dapat berkuliah di UKI,” ujar Jefri, Rabu (24/7/2024).

Dekan Fisipol UKI, Verdinand Robertua berharap bahwa penandatanganan MoU antara Fisipol UKI dan GMKI ini dapat membuka kesempatan bagi calon mahasiswa yang terkendala biaya kuliah.

”Harapan kami, kerja sama dengan GMKI ini dapat mendorong akses yang lebih luas bagi calon mahasiswa, terutama yang terkendala biaya kuliah,” ungkapnya.



Program potongan biaya kuliah sebesar 50% ini merupakan hasil kerja sama antara PP GMKI dan Program Studi Ilmu Politik UKI. Program ini terbuka bagi mahasiswa pindahan atau alih program dengan syarat rekomendasi dari GMKI serta pernyataan siap menjadi anggota GMKI.
(kri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2863 seconds (0.1#10.140)