JIEP Permudah UMKM Kantongi Sertifikasi Halal MUI

Selasa, 20 Februari 2024 - 18:46 WIB
loading...
A A A
Setelah mendapat bantuan modal dan menjadi UMKM binaan PT JIEP, Herman dan Hadijah bisa mendapatkan omzet hingga 50 persen dari yang tadinya Rp300 ribu-Rp500 ribu per hari kini menjadi Rp1 juta per hari.

“Setelah diberikan modal sama PT JIEP, alhamdulillah kita bisa membeli bahan baku lebih banyak, enggak eceran lagi, jadi kan lebih murah. Terus juga kita beli tenda buat pembeli yang mau makan di sini. Benar-benar bersyukur bisa jadi binaan PT JIEP,” ujar Herman.

Dia bersyukur karena setelah mendapatkan bantuan modal dari PT JIEP, dia tidak perlu meminjam ke bank keliling atau pinjol. Menurut Herman, banyak pelaku UMKM di kawasan Rawa Terate yang terpaksa meminjam modal ke bank keliling dan pinjol yang memiliki bunga sangat tinggi.

Ironisnya, pelaku UMKM tersebut banyak yang tidak bisa bertahan hingga akhirnya gulung tikar dan pada akhirnya dikejar-kejar pinjol.

Konsistensi Membina UMKM

Corporate Secretary PT JIEP Medik Endra Wahyudi mengatakan hingga saat ini telah membantu kurang lebih 59 UMKM, termasuk Dapoer Mpok Iyah untuk mendapatkan sertifikasi halal. Dia berharap upaya ini dapat membantu UMKM binaan PT JIEP untuk semakin berkembang.

"Sertifikasi halal itu menjadi salah satu komponen penting membuat pelaku UMKM berkembang. Konsumen pada akhirnya tidak ragu membeli produk UMKM binaan karena sudah ada sertifikasi halal," ucapnya.

Untuk dapat memajukan UMKM binaan, PT JIEP juga telah melakukan berbagai pembinaan melalui pemberian modal, pelatihan keterampilan, serta branding atau marketing. Selain itu, JIEP juga kerap mempromosikan produk makanan atau catering dari UMKM binaan.

PT JIEP terus berdedikasi untuk mendorong kemajuan UMKM di sekitar kawasan PT JIEP. Sesuai dengan pilar ekonomi tanggung jawab sosial dan lingkungan (TJSL), pihaknya berupaya mencapai pertumbuhan ekonomi berkualitas melalui keberlanjutan peluang kerja dan usaha.
(jon)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1484 seconds (0.1#10.140)