Yenny Wahid: Mahfud MD Tak Bisa Dicurigai Kampanye, Beliau Kader Gus Dur
loading...
A
A
A
JAKARTA - Pondok Pesantren (Ponpes) Tebuireng, Jombang, Jawa Timur menggelar Haul ke-14 Presiden ke-4 RI Abdurrahman Wahid atau Gus dur. Haul tersebut dihadiri beberapa ulama dan tokoh-tokoh nasional, salah satunya Cawapres Mahfud MD.
Kehadiran Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) sekaligus pendamping Capres Ganjar Pranowo itu pun menjadi perhatian masyarakat.
Putri kedua Gus Dur, Zannuba Ariffah Chafsoh atau Yenny Wahid menyebut Mahfud MD tak bisa dicurigai sebagai kampanye di Haul Gus Dur.
Mulanya, Yenny mewakili keluarga besar Gus Dur menyapa beberapa tamu undangan seperti pengasuh Ponpes Tebuireng, Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elestianto Dardak hingga Mahfud MD.
“Ada satu yang belum saya sebutkan, memang saya simpan terakhir yaitu Menko Polhukam Profesor Mahfud MD yang juga telah hadir bersama kita beserta seluruh jajarannya,” kata Yenny dikutip dari YouTube Tebuireng Official, Sabtu (6/1/2023).
Yenny menyebut Mahfud MD tidak bisa dicurigai kampanye. Sebab, Mahfud sering hadir di Haul Gus Dur dan kadernya Gus Dur. “Pak Mahfud ini untung sering hadir haulnya Gus Dur, sehingga tidak bisa dicurigai sengaja mau kampanye, menggunakan haul Gus Dur untuk kampanye. Beliau paling rajin, karena memang kadernya Gus Dur sejak dulu,” ucap Yenny.
Sebagai informasi, Gus Dur wafat pada 30 Desember 2009. Kegiatan Haul ke-14 Gus Dur akan diisi dengan Ishari, Khatmil Qur’an, Shalawat Seribu Rebana dan Manaqib Syaikh Abdul Qadir Jailani. Sumber foto: Tangkapan layar youtube Tebuireng Official
Kehadiran Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) sekaligus pendamping Capres Ganjar Pranowo itu pun menjadi perhatian masyarakat.
Putri kedua Gus Dur, Zannuba Ariffah Chafsoh atau Yenny Wahid menyebut Mahfud MD tak bisa dicurigai sebagai kampanye di Haul Gus Dur.
Mulanya, Yenny mewakili keluarga besar Gus Dur menyapa beberapa tamu undangan seperti pengasuh Ponpes Tebuireng, Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elestianto Dardak hingga Mahfud MD.
“Ada satu yang belum saya sebutkan, memang saya simpan terakhir yaitu Menko Polhukam Profesor Mahfud MD yang juga telah hadir bersama kita beserta seluruh jajarannya,” kata Yenny dikutip dari YouTube Tebuireng Official, Sabtu (6/1/2023).
Yenny menyebut Mahfud MD tidak bisa dicurigai kampanye. Sebab, Mahfud sering hadir di Haul Gus Dur dan kadernya Gus Dur. “Pak Mahfud ini untung sering hadir haulnya Gus Dur, sehingga tidak bisa dicurigai sengaja mau kampanye, menggunakan haul Gus Dur untuk kampanye. Beliau paling rajin, karena memang kadernya Gus Dur sejak dulu,” ucap Yenny.
Sebagai informasi, Gus Dur wafat pada 30 Desember 2009. Kegiatan Haul ke-14 Gus Dur akan diisi dengan Ishari, Khatmil Qur’an, Shalawat Seribu Rebana dan Manaqib Syaikh Abdul Qadir Jailani. Sumber foto: Tangkapan layar youtube Tebuireng Official
(cip)