KPK Tepis Tudingan 3 OTT Pengalihan Isu Kebocoran Dokumen Penyelidikan di Kementerian ESDM

Selasa, 18 April 2023 - 11:43 WIB
loading...
A A A
Tak lama kemudian, sebuah rekaman suara hingga potongan video berkaitan dengan temuan dokumen penyelidikan KPK di Kementerian ESDM viral di Twitter. Nama Firli Bahuri disebut-sebut dalam potongan video yang viral tersebut.

Potongan video tersebut awal mulanya diviralkan oleh pemilik akun Twitter @dimdim0783. Potongan video tersebut dibubuhi cuitan yang berisikan narasi soal bukti kuat keterlibatan F dalam rekayasa kasus di KPK.

"Inilah video yang menjadi bukti telak keterlibatan F dlm rekayasa kasus di KPK," demikian dikutip MNC Portal Indonesia dari akun Twitter @dimdim0783.



Dalam potongan video tersebut, terlihat dua orang sedang berkomunikasi sambil melihat-lihat dokumen. Tidak tampak wajah kedua orang yang melakukan percakapan tersebut. Namun, satu di antaranya menggunakan sarung tangan hitam. Sementara seorang lainnya mengenakan jam tangan.
(kri)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1688 seconds (0.1#10.140)