Sekum Muhammadiyah: Keseleo Lidah Jangan Diurut, Jangan Pula Dioles Obat Gosok

Senin, 25 Oktober 2021 - 18:01 WIB
Sekum PP Muhammadiyah, Abdul Muti tiba-tiba mencuit soal keseleo lidah atau salah ucap. Ia pun membagikan langkah-langkah mengobati keseleo lidah yang sudah terlanjur terjadi. FOTO/DOK.MUHAMMADIYAH
JAKARTA - Sekretaris Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah , Abdul Mu'ti tiba-tiba mencuit soal keseleo lidah atau salah ucap. Ia pun membagikan langkah-langkah mengobati keseleo lidah yang sudah terlanjur terjadi.

"Keseleo lidah atau salah ucap. Obatnya jangan diurut. Masalahnya jadi silang sengkarut. Jangan pula dioles obat gosok. Makin digosok, makin panas," tulis Abdul Mu'ti di akun Twitternya, Senin (25/10/2021) sore.

Menurutnya, ada dua jenis keseleo. Pertama, keseleo fisik atau salah urat. Jika mengalami jenis keseleo ini, kata Abdul Mu'ti, obatnya tidak terlalu susah.

"Datang ke tukang urut. Atau, bisa diurut sendiri dengan obat gosok. Insya Allah sembuh dan sehat," tulisnya.

Baca juga: Menag Yaqut Buka Suara soal Polemik Kemenag Hadiah untuk NU





Adapun jenis kedua adalah keseleo lidah atau salah ucap. Nah, untuk keseleo jenis ini, cara mengobatinya beda dengan yang pertama. Abdul Mu'ti tidak menyarankan untuk diurut apalagi diolesi obat gosok.

"Keseleo lidah atau salah ucap. Obatnya jangan diurut. Masalahnya jadi silang sengkarut. Jangan pula dioles obat gosok. Makin digosok, makin panas," tulisnya lagi.

Dosen di Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK) Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah, Jakarta ini pun membagikan tips mengobati keseleo lidah. Menurut Abdul Mu'ti Setidaknya ada empat langkah yang bisa dilakukan.
Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More