3 Pimpinan MK dengan Masa Jabatan Terlama, Nomor 2 Melesat Jadi Cawapres di Pemilu 2024

Kamis, 19 Oktober 2023 - 10:53 WIB
Selama kepemimpinannya, beliau banyak berkontribusi dalam memajukan kualitas putusan MK, memperkuat independensi lembaga, dan meningkatkan pengakuan internasional terhadap MK Indonesia.

Saat ini Prof. Dr. Jimly Asshiddiqie, S.H., menjabat sebagai anggota Dewan Perwakilan Daerah dari DKI Jakarta sejak 1 Oktober 2019.

2. Prof. Dr. Mahfud MD



Foto/www.mkri.id

Prof. Dr. Mahfud MD adalah seorang tokoh hukum Indonesia yang pernah menjabat sebagai Ketua MK selama periode 2008-2013. Ia adalah salah satu figur yang dikenal luas dalam bidang hukum dan politik.

Sebelum menjabat sebagai Ketua Mahkamah Konstitusi, Mahfud MD memiliki karier yang cemerlang di dunia hukum dan politik di Indonesia. Ia pernah menjabat sebagai Menteri Kehakiman dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia di tahun 2001.



Mahfud MD juga dikenal sebagai seorang pakar hukum tata negara dan telah memiliki kontribusi signifikan dalam perkembangan hukum di Indonesia.

Ia memiliki latar belakang akademik yang kuat dan seringkali memberikan pandangan hukumnya melalui tulisan, pidato, dan partisipasi dalam diskusi-diskusi publik.

Saat ini Mahfud MD dipilih menjadi Cawapres yang akan mendampingi Capres Ganjar Pranowo dari partai PDIP di Pemilu 2024 mendatang.
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More