Banyak Tokoh Gabung Perindo, TGB Sebut Semesta Mendukung

Sabtu, 01 Oktober 2022 - 15:34 WIB
loading...
A A A
Selain itu, Cucu Pahlawan Nasional TGKH M Zainuddin Abdul Madjid ini menuturkan bahwa pengurus DPW dan DPD mengikuti seluruh amanat sesuai undang-undang, seperti 30 persen perempuan. Hunting caleg dimulai dari sekarang.

"Terima saja nanti akan difilter. Yang datang jangan ditolak," urainya.

Langkah ini, sambungnya, bagian dari upaya yang bermuara kepada kesuksesan. Kesuksesan Partai Perindo sebagai alat kesejahteraan Indonesia.

"Bukan untuk membusungkan dada (sombong), tapi kesuksesan itu untuk Indonesia lebih baik dan sejahtera," ucapnya.

Rakorsus ini dihadiri Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo, Waketum Boyke Novrizon, Waketum Ferry Kurnia bersama jajaran hadir secara virtual.

Di lokasi acara hadir di lokasi Ketua Harian Nasional DPP Partai Perindo TGB HM Zainul Majdi, Sekjen Ahmad Rofiq, Wasekjen Sofyan, Ketua OK Yusuf Lakaseng, Ketua Bidang Strategi Nanang Firdaus, Ketua Bidang Teritori H Najmul Akhyar.
(rca)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1506 seconds (0.1#10.140)