Fahira Idris: Polri Bukan Hanya Penegak Hukum, tapi Penegak Keadilan

Jum'at, 22 Januari 2021 - 10:47 WIB
loading...
Fahira Idris: Polri...
Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Fahira Idris. Foto/dok DPD
A A A
JAKARTA - Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Fahira Idris mengapresiasi konsep pendekatan prediktif, responsibilitas, dan transparansi berkeadilan (Presisi) yang diusung calon Kapolri Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo .

Fahira menilai pendekatan model ini dapat membuat pelayanan Polri lebih terintegrasi, modern, mudah, dan cepat.

Visi "Presisi”, sambung dia, sangat tepat untuk mewujudkan pelayanan kepolisian yang prima. Fahira menyebut pendekatan “Presisi” ini dapat menjadi energi yang membingkai semua insan kepolisian untuk memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.

“Bagi saya, visi ‘Presisi’ ini tepat karena senada atau sesuai dengan kehendak rakyat. Lewat pendekatan prediktif, maka Polri, baik secara institusi maupun personel senantiasa menjadi pembelajar sehingga mampu menghadapi dan siap akan tantangan zaman dan perubahan di masa depan,” tuturnya melalui keterangan tertulis yang diterima SINDONews, Jumat (22/1/2021).

Senator asal DKI Jakarta itu menjelaskan pendekatan responsibilitas dan transparansi berkeadilan akan memperkuat profesionalitas Polri. Konsep ini diharapkan dapat membuat kepolisian menjadi tegas, bersih, kredibel, dan berwibawa. Tentu saja, masyarakat berharap personel kepolisian dapat lebih ramah dan humanis.

Sebagai institusi negara yang memiliki fungsi pemeliharaan keamanan dan ketertiban, penegakkan hukum, serta perlindungan, Polri merupakan bagian penting dari penyelenggaraan pemerintahan yang baik.

Semakin baik kinerja Polri, maka otomatis masyarakat akan memandang pemerintah berhasil menerapkan good governance.Kepercayaan publik pun akan meningkat. Fahira mendoakan Listyo Sigit diberikan kemudahan untuk mewujudkan visi Presisi dan harapan masyarakat terhadap Polri.

“Sebagai institusi yang langsung bersentuhan dengan masyarakat, Polri diharapkan bukan hanya menjadi penegak hukum. Akan tetapi, juga sebagai penegak keadilan. Salah satu cara mewujudkannya adalah dengan terus meningkatkan pelayanan kepolisian di seluruh wilayah NKRI menjadi lebih prima,” tuturnya.
(dam)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
SKSG UI Apresiasi Langkah...
SKSG UI Apresiasi Langkah Kapolri Kedepankan Pendekatan Restorative Justice
Kapolri: 1.280 Kasus...
Kapolri: 1.280 Kasus Korupsi Berhasil Dibongkar, 830 Tersangka Ditangkap selama 2024
Pemilu dan Pilkada 2024...
Pemilu dan Pilkada 2024 Berjalan Kondusif, Fahira Idris Apresiasi Polri
Kelakar Prabowo Tidak...
Kelakar Prabowo Tidak akan Ganti Kapolri dan Panglima TNI
Irjen Pol Dedi Prasetyo...
Irjen Pol Dedi Prasetyo Resmi Jadi Irwasum Polri
Nama Calon Wakapolri...
Nama Calon Wakapolri Sudah Dikantongi Jenderal Sigit, Proses Penunjukan Segera Rampung
Perintahkan Jajaran...
Perintahkan Jajaran Berantas Judi Online, Kapolri: Kalau Tak Sanggup, Silakan Mundur
Megawati Minta Bertemu,...
Megawati Minta Bertemu, Kapolri: Beliau Sayang dengan Saya
5 Komjen Polisi Senior...
5 Komjen Polisi Senior Berpeluang Masuk Bursa Kapolri, Nomor 2 Lulusan Non Akpol
Rekomendasi
Saham Perusahaan Teknologi...
Saham Perusahaan Teknologi AS Anjlok Imbas Tarif Trump
Industri Bahan Bangunan...
Industri Bahan Bangunan Menuju Konstruksi Hijau
Hingga Akhir Maret 2025,...
Hingga Akhir Maret 2025, MUF Catatkan Pembiayaan Baru Rp5,7 Triliun
Berita Terkini
Ikatan Wartawan Hukum...
Ikatan Wartawan Hukum Desak Hakim Tak Batasi Peliputan Sidang Hasto Kristiyanto
27 menit yang lalu
Kemhan: Pembelian Pesawat...
Kemhan: Pembelian Pesawat Tempur Canggih F-15EX Tunggu Kemenkeu
34 menit yang lalu
Hasto Tertawa Usai Jalani...
Hasto Tertawa Usai Jalani Sidang Perdana: Masih Belajar sebagai Terdakwa
1 jam yang lalu
Pesan Mardiono saat...
Pesan Mardiono saat Hadiri Pelantikan Gubernur Papua Pegunungan dan Bangka Belitung
1 jam yang lalu
Kejagung: Djuyamto Sempat...
Kejagung: Djuyamto Sempat Titip Tas Berisi HP dan Uang Dolar ke Satpam Pengadilan
3 jam yang lalu
Polemik Ijazah Jokowi,...
Polemik Ijazah Jokowi, Sekjen GibranKu Bakal Bentuk Tim Advokasi
3 jam yang lalu
Infografis
5 Fakta Menarik Belalang...
5 Fakta Menarik Belalang Setan, Cantik tapi Punya Cairan Beracun
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved