Penasihat Hukum Kesulitan Bertemu Syahganda Nainggolan

Senin, 04 Januari 2021 - 15:00 WIB
loading...
Penasihat Hukum Kesulitan...
Sidang dengan terdakwa Syahganda Nainggolan di PN Depok, Jawa Barat. Foto/SINDOnews/R Ratna Purnama
A A A
DEPOK - Penasihat hukum Syahganda Nainggolan mengaku belum memutuskan kapan akan melapor ke Komisi Nasional Hak Asasi Manusia ( Komnas HAM ) karena sulit menemui petinggi Koalisi Aksi Menyelamatkan Indonesia (KAMI) yang menjadi terdakwa kasus dugaan hoaks tersebut.

Sebelumnya, majelis hakim menyarankan penasihat hukum untuk melapor ke Komnas HAM karena tidak diberi kesempatan bertemu langsung dengan Syahganda Nainggolan . "Ya anjuran hakim kan, kalau kita taat dengan pengadilan ini ya kami akan ajukan kembali padahal itu sudah pernah kami ajukan waktu itu ya," kata Koordinator Penasihat Hukum Syahganda Nainggolan , Abdullah Alkatiri, Senin (4/1/2021).

Mengenai waktu pastinya, Alkatiri mengaku belum tahu. "Ya sebelumnya kami kan mengajukan bahwa kami lawyer tidak bisa menghubungi dan sebagainya, tidak ada akses masuk, dari kelompok lain ya lawyer lawyer tim kami juga tapi udah pernah melaporkan itu," tegasnya.

( ).

Selama ini pihaknya tidak bisa berkomunikasi langsung dengan Syahganda. Padahal, kata Alkatiri, hal itu sangat diperlukan untuk kepentingan pembelaan. "Ya nggak bisa, lah gimana lagi, kecuali yang terdakwa difasilitasi, zoom atau telepon," ucapnya.

Komunikasi yang dilakukan pihaknya selama ini hanya melalui virtual. Itu pun dilakukan hanya menanyakan kabar dan terbatas waktunya. "Ya gini aja, beberapa menit kami pun tidak jelas," tegasnya.

Penasihat hukum meminta agar Syahganda dihadirkan dalam sidang selanjutnya. Sehingga antara terdakwa dengan penasihat hukum dapat berkomunikasi dengan baik terkait pembelaan.

( ).

"Oleh sebab itu kami mohon dihadirkan di persidangan agar kami mempunyai waktu untuk konsultasi dan keluarga mempunyai waktu untuk bertemu. Ini kalau orang dilarang menemui keluarganya dan sebagainya padahal baik di undang-undang maupun di Perkapnya kepolisian itu ada ya itu kan pelanggaran HAM berarti ya kan, makanya, bahkan hakim menganjurkan, kan bayangkan aja, bukan kami loh, hakim yang menganjurkan," pungkasnya.
(zik)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Polemik Ijazah Jokowi,...
Polemik Ijazah Jokowi, Sekjen GibranKu Bakal Bentuk Tim Advokasi
Syahganda Nainggolan...
Syahganda Nainggolan Lihat Presiden Prabowo Berpeluang Jadi Pemimpin Dunia
Politik Disinformasi...
Politik Disinformasi dan Gangguan Perhatian Kolektif
Syahganda Nainggolan...
Syahganda Nainggolan Anggap Teror Kepala Babi Perbuatan Biadab dan Haram
Makin Dekat dengan Masyarakat,...
Makin Dekat dengan Masyarakat, BIN Luncurkan Akun Medsos Resmi
Satryo Soemantri Kena...
Satryo Soemantri Kena Reshuffle Kabinet, Syahganda: Langkah Tepat dan Cepat
Syahganda: Turki dan...
Syahganda: Turki dan Indonesia Bisa Jadi Poros Baru Kekuatan Geopolitik Dunia
Syahganda Anggap Bulog...
Syahganda Anggap Bulog Dipimpin Tentara Sudah Tepat, Ini Alasannya
Syahganda Dorong Prabowo...
Syahganda Dorong Prabowo Reshuffle Separuh Kabinet Pasca 100 Kerja
Rekomendasi
Pramono Anung Ditemani...
Pramono Anung Ditemani Charles Honoris Melayat ke Rumah Duka Brando Susanto
Hasil Piala Sudirman...
Hasil Piala Sudirman 2025: Ester Nurumi Menang, Indonesia Ungguli Inggris 4-0
Keterlaluan! 3 Orang...
Keterlaluan! 3 Orang Sekeluarga Ini Sindikat Pemalsu Kupon Sembako Rumah Sakit
Berita Terkini
Ketua DPP Perindo: Kerja...
Ketua DPP Perindo: Kerja Keras dan Prestasi Jadi Kunci Peran Perempuan di Politik
37 menit yang lalu
Ledakan Dahsyat Guncang...
Ledakan Dahsyat Guncang Pelabuhan Iran, Kemlu Pastikan Tak Ada WNI Jadi Korban
51 menit yang lalu
Wamensesneg Ungkap Tujuan...
Wamensesneg Ungkap Tujuan Video Monolog Wapres Gibran: Supaya Tak Ada Lagi Informasi Bias
2 jam yang lalu
Mendagri Tito Buka Peluang...
Mendagri Tito Buka Peluang Revisi UU Ormas, DPR Terbuka: Kalau Urgen
4 jam yang lalu
PMRI Ajak Perantau Riau...
PMRI Ajak Perantau Riau Berkontribusi Membangun Bangsa
4 jam yang lalu
Inovasi AI Diyakini...
Inovasi AI Diyakini Bisa Bawa Dunia Teknologi Semakin Bermanfaat
5 jam yang lalu
Infografis
Pendudukan Israel atas...
Pendudukan Israel atas Tanah Palestina Melanggar Hukum
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved