Temukan Kasus COVID-19, 21.275 Spesimen Diperiksa Hari Ini

Selasa, 25 Agustus 2020 - 16:11 WIB
loading...
Temukan Kasus COVID-19,...
Pemerintah hingga hari ini telah memeriksa sebanyak 2.077.441 spesimen untuk menemukan kasus COVID-19. FOTO/DOK.SINDOnews
A A A
JAKARTA - Pemerintah Indonesia hingga hari ini telah memeriksa sebanyak 2.077.441 spesimen untuk menemukan kasus COVID-19 . Pemeriksaan ini dilakukan dengan metode real time polymerase chain reaction (PCR) dan tes cepat molekuler (TCM).

Jumlah itu merupakan akumulasi pemeriksaan sebelumnya sebanyak 2.056.166 spesimen ditambah hari ini 19.395 spesimen.

Dari pemeriksaan 2 juta spesimen tersebut dilaporkan jumlah kasus positif COVID-19 di Tanah Air tercatat 155.412 orang. Khusus untu hari ini saja, penambahannya mencapai 2.447 kasus.( )

Data penambahan kasus positif COVID-19 di Indonesia itu diketahui dari publikasi Satuan Tugas Penanganan Covid-19 di https://www.covid19.go.id dan laman Kementerian Kesehatan (Kemenkes) melalui laman https://www.kemkes.go.id/.

Dari situs itu juga diketahui kasus yang sembuh dari COVID-19 pada hari ini tercatat bertambah 1.807 orang. Dengan penambahan itu, maka total pasien corona sembuh sebanyak 112.867 orang.

Adapun jumlah penderita COVID-19 yang meninggal kembali bertambah 99 orang, sehingga akumulasinya menjadi 6.858 orang. Sementara itu, sebanyak 76.667 suspek COVID-19.( )
(abd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3367 seconds (0.1#10.140)