Bertambah 1.385 Orang, Total Kasus Positif Corona di Indonesia Menjadi 52.812

Sabtu, 27 Juni 2020 - 16:10 WIB
Pelaksanaan swab test atau uji usap. Foto/Dok SINDOnews
JAKARTA - Kasus positif virus corona ( Covid-19 ) di Indonesia terus bertambah. Akumulasi 26-27 Juni 2020 pukul 12.00 WIB, ada penambahan sebanyak 1.385 kasus positif Covid-19. Sehingga, total kasus positif sebanyak 52.812 orang.

Hal tersebut didapati dari pemeriksaan sebanyak 21.589 spesimen yang dilakukan hari ini. Sehingga, total yang diperiksa hari ini adalah 753.370 spesimen.

"Dari hasil pemeriksaan ini kita dapatkan penambahan kasus konfirmasi positif sebanyak 1.385 orang, sehingga kemudian totalnya menjadi 52.812 orang," ujar Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Virus Corona (Covid-19) Achmad Yurianto di Media Center Gugus Tugas Nasional Percepatan Penanganan Covid-19 Graha Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Jakarta, Sabtu (27/6/2020).

Yuri mengungkapkan, pasien yang sembuh saat ini saat ini pasien yang sembuh bertambah 576 orang, sehingga akumulasinya menjadi 21.909 orang. Sementara itu, kasus meninggal akibat Covid-19 bertambah 37 orang, sehingga akumulasinya menjadi 2.720 orang. ( ).

Saat ini, lanjut Yuri, kasus positif tersebar di 448 kabupaten/kota di Tanah Air. Selain itu, kasus Orang Dalam Pemantauan (ODP) sebanyak 40.541 orang. Sementara itu, Pasien Dalam Pengawasan (PDP) sebanyak 13.522 orang.
(zik)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More