Menyelamatkan Pendidikan dari Kesemrawutan

Selasa, 28 Desember 2021 - 12:54 WIB
Wahyu Widodo (Ist)
Wahyu Widodo

Kandidat Doktor Psikologi Pendidikan Universitas Negeri Malang; Dosen Ilmu Pendidikan di Universitas Tribhuwana Tunggadewi

SAMPAI saat ini sektor pendidikan masih bergumul dalam ruang kesemrawutan yang pelik. Di beberapa daerah tampak terselip suasana ketidakpastian karena munculnya kluster baru yang mengancam kesehatan siswa. Lebih dari itu semua, kurikulum yang dijalankan selama masa transisi adalah kurikulum serbadarurat, dari darurat pembelajaran online beralih ke darurat pembelajaran tatap muka. Akhirnya learning loss menjadi fenomena yang nyata.



Untuk membalikkan keadaan itu, pembelajaran bermutasi dalam berbagai model, misalnya, blended learning, hybrid learning, remote learning, dan flipped learning. Sialnya, pelaksanaan pembelajaran tatap muka terbatas benar-benar masih “terbatas” akibat pemahaman atas ragam model pembelajaran online yang salah kaprah.

Salah Kaprah Pembelajaran Online

Ragam model pembelajaran online seperti disebutkan di atas seringkali disederhanakan dalam wujud pembelajaran melalui aplikasi tatap muka online seperti zoom ataupun google meet. Alih-alih memperbaiki learning loss siswa, yang terjadi adalah sebaliknya, siswa semakin jenuh mengikuti rangkaian pembelajaran.

Demikian juga, sebagian besar lembaga pendidikan masih menerapkan sistem pembelajaran tatap muka terbatas dengan simplifikasi model blended learning. Akibatnya, siswa tidak mendapatkan pengalaman belajar yang inovatif. Padahal tidaklah demikian, setiap ragam model pembelajaran online membawa prinsip pembelajaran yang berbeda.

Ada baiknya kita ingat kembali beberapa konsep dari ragam model pembelajaran di atas. Yang pertama adalah blended learning. Blended learning merupakan model pembelajaran yang mana aktivitas dan pertemuan siswa terjadi secara offline di ruang kelas dengan didukung teknologi pembelajaran. Perlu ditekankan bahwa kekuatan utama model blended learning adalah adanya pertemuan fisik di ruang kelas yang memungkinkan siswa berekplorasi secara mandiri menggunakan fasilitas teknologi pembelajaran yang dirancang oleh guru. Sehingga siswa dapat membangun pengetahuannya melalui pertukaran gagasan secara atraktif.

Berbeda halnya dengan hybrid learning yang seringkali dipertukarkan dengan blended learning. Hybrid learning adalah model pembelajaran yang memungkinkan terjadinya proses belajar siswa di dua tempat yang berbeda secara synchronous yakni secara langsung atau real time dengan didukung teknologi digital. Konkretnya, separuh rombongan belajar mengikuti pembelajaran di kelas dan separuh yang lain mengikuti pembelajaran di rumah ataupun di tempat lainnya melalui teknologi digital.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More