Gelar Doa Bersama, PKS Ajak Masyarakat Bertaubat dan Bersyukur saat Pandemi

Minggu, 08 Agustus 2021 - 10:20 WIB
Ketua Majelis Syuro PKS Habib Salim Segaf Al-Jufri memberikan arahan pada pembukaan Munas V PKS 2020, di Padalarang, Jawa Barat, Minggu, (29/11/2020). FOTO/DOK.SINDOnews/EKO PURWANTO
JAKARTA - Ketua Majelis Syura Partai Keadilan Sejahtera ( PKS ), Salim Segaf Al-Jufri menekankan pentingnya selalu bersyukur atas nikmat yang diberikan Allah SWT meskipun di tengah pandemi Covid-19. Hal ini disampaikan dalam tausiyahnya dalam acara yang bertajuk "Doa Bersama untuk Para Syuhada Covid dan Ketahanan Bangsa".

"Malam ini kita mengingatkan bagaimana mereka, dan memori kita terasa mengenang mereka yang gugur, yang wafat dengan Covid-19 ini," kata Salim dalam acara doa bersama yang digelar secara virtual oleh Fraksi PKS, Sabtu (7/8/2021) malam.

"Musibah yang terjadi saat ini, tentu diharapkan agar kita kembali kepada Allah SWT. Dalam catatan Majelis Ulama Indonesia (MUI), ulama gugur mendekati angka 1.000 orang dan banyak yang gugur karena Covid-19," katanya.



Baca juga: Untuk Bansos Corona, Fraksi PKS Kembali Potong Gaji Anggota Bulan Agustus



Salim menyampaikan, masyarakat harus banyak melakukan istighfar (memgingat Allah) dan bertaubat. Tidak hanya dilakukan individu tetapi bersama-sama sebagaimana firman Allah SWT dalam Surah Al-Anfal ayat 33.

"Sudah saatnya bangsa ini, umat ini, bersama-sama kembali kepada Allah dan beristighfar agar diangkat wabah ini," ujarnya.

Salim juga menekankan pentingnya selalu bersyukur dan berbagi kepada sesama, karena yang bisa memyelamatkan bangsa Indonesia adalah antarsesama masyarakat yang merupakan saudara. "Sebenarnya yang menyelamatkan diri kita, umat kita, bangsa kita, suadara-saudara kita, masyarakat kita. Dua hal, perbanyak taubat, banyak syukur," kata Salim.

Kemudian, dia juga menekankan pentingnya untuk selalu optimistis dan yakin. Jika taubat nasional terjadi dan masyarakat saling berbagi, bersyukur, tolong-menolong serta mengasihani. Maka kesulitan yang tengah dialami akan diangkat oleh Allah SWT.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More