Aliansi Rakyat untuk Demokrasi Siap Hitung Suara di Pemilu 2024 Sepekan Selesai

Jum'at, 14 Juli 2023 - 19:52 WIB
"Sistem teknologi informasi seharusnya dapat digunakan untuk mempermudah penghitungan suara Pemilu. Untuk itu, kami dari Aldera menyediakan satu sistem pengumpulan, verifikasi dan input, rekapitulasi, dan perilisan hasil rekapitulasi suara Pemilu yang berbasis teknologi informasi ke website kami di jagatps.id," ujarnya.

Valentina meyakini menjaga demokrasi adalah kerja ideologis yang dikerjakan dengan gotong royong, kolosal, dan kolaboratif. Karenanya dia mengajak seluruh elemen pejuangan demokrasi terlibat dalam gerakan mengawal Pemilu 2024 agar berlangsung demokratis.

Deklarasi diselenggarakan bertepatan dengan peringatan Revolusi Prancis yang diperingati pada 14 Juli. Peristiwa yang berlangsung pada 1979 itu menjadi tonggak terhapusnya absolutisme yang terjadi selama berabad-abad.

Peristiwa itu tukasnya menjadi momentum pengingat untuk mengajak semua pihak untuk berkolaborasi mengawal pemungutan dan penghitungan suara Pemilu 2024. "Kami yakin, pengumuman penghitungan dari penghitungan Pemilu 2024 bisa dilakukan secepat-cepatnya 4 hari dan selambat-lambatnya 7 hari dari hari pemungutan suara," tegasnya.
(poe)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More