Kongres PDIP di Bali Tak Gunakan Jasa Preman

Sabtu, 14 Maret 2015 - 16:48 WIB
Kongres PDIP di Bali Tak Gunakan Jasa Preman
Kongres PDIP di Bali Tak Gunakan Jasa Preman
A A A
JAKARTA - Kongres Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) ke IV yang rencananya di gelar di Bali, tidak akan menggunakan jasa keamanan bayaran semacam preman atau adanya pihak organisasi masyarakat (ormas).

Ketua DPD I PDIP Bali, Wayan Koster mengatakan, pihaknya hanya akan menggunakan keamanan kepolisian dari Polda Bali dan Polresta Denpasar.

“Kami tidak menggunakan jasa pengamanan bayaran, atau ormas-ormas yang menyediakan jasa keamanan,” kata Wayan di Denpasar, Bali, Sabtu (14/3/2015).

Dia mengatakan, selain pengamanan dari pihak kepolisian, juga akan dibantu oleh pecalang (keamanan desa adat) dari Sanur dan sekitarnya.

“Untuk keamanan kongres nanti juga akan dibantu oleh para pecalang, saya rasa pengamanan dari pihak yang berwenang (kepolisian) dan pecalang kami rasa cukup. Tidak perlu lagi menyewa jasa keamanan lagi,” terangnya.

Kongres PDIP akan digelar di Bali pada 8-12 April 2015, di Hotel Grand Inna Bali Beach, Sanur, Denpasar. Dia memastikan bahwa Kongres PDIP yang ketiga kalinya digelar di Bali ini akan aman.

“Astungkara semuanya nanti akan aman dan berjalan lancar. Kita memiliki sejarah bahwa Kongres PDIP di Bali selama ini sangat aman, kongres keempat ini merupakan yang ketiga kalinya Bali menjadi tuan rumah Kongres PDIP,” tutupnya.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5758 seconds (0.1#10.140)