Ini catatan Bawaslu tentang rekapitulasi suara

Sabtu, 10 Mei 2014 - 11:23 WIB
Ini catatan Bawaslu...
Ini catatan Bawaslu tentang rekapitulasi suara
A A A
Sindonews.com - Komisi Pemilihan Umum (KPU) berhasil menetapkan hasil perhitungan suara pemilu 2014 sesuai jadwal yakni Jumat (9/5/2014).

Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) menyetujui penetapan hasil rekapitulasi suara nasional tersebut. Namun demikian, Ketua Bawaslu Muhammad tetap memberikan rekomendasi kepada KPU atas beberapa temuan selama proses rekapitulasi berlangsung.

Muhammad mengatakan, rekomendasi yang dimaksud di antaranya KPU harus memperbaiki dokumen pemilih agar peristiwa sama tidak berulang pada pelaksanaan Pemilu Presiden Juli mendatang.

Dia juga menyampaikan berbagai macam kecurangan di daerah yang membuat kualitas pemilu diragukan banyak pihak. "Terhadap hasil pemilu di Nias, Musi Rawas, Manado, Mamuju, Halmahera Selatan dan satu daerah di NTT, Bawaslu menilai banyak kesalahan yang terjadi. Itu menjadi catatan buat KPU," ujarnya seusai rapat pleno penetapan hasil pemilu di Gedung KPU, Jalan Imam Bonjol, Jakarta, Sabtu (10/5/2014).
(dam)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1014 seconds (0.1#10.140)