PAN Tegaskan Tak Pernah Minta Jatah Menteri ke Jokowi

Selasa, 29 Desember 2015 - 15:32 WIB
PAN Tegaskan Tak Pernah...
PAN Tegaskan Tak Pernah Minta Jatah Menteri ke Jokowi
A A A
JAKARTA - Partai Amanat Nasional (PAN) menolak disebut meminta jatah kursi menteri kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Ketua DPP PAN Aziz Subekti menilai isu yang menyebutkan PAN meminta jatah kursi menteri sebagai sesuatu yang tendensius.

"Bahwa Partai Amanat Nasional tidak pernah menyatakan meminta jatah Menteri di Kabinet Kerja Pemerintahan Bapak Jokowi-Jusuf Kalla," ujar Aziz melalui pesan singkat, Jakarta (29/12/2015).

Dia mengatakan PAN tidak ikut campur urusan kabinet Presiden Jokowi. Menurut dia, perombakan kabinet kewenangan penuh Presiden.

Aziz mengatakan pemberitaan yang menyebutkan seolah-olah PAN menginginkan perombakan atau reshuffle kabinet tidak benar.

"PAN tidak punya niat apalagi kekuatan untuk melakukan hal tersebut karena Presiden sebagai pemegang hak preogratif untuk menentukan kabinetnya memiliki kemandirian, pendalaman dan otoritas penuh dalam menilai dan menentukan anggota kabinetnya," tuturnya.


PILIHAN:

Telah Biaya Rp315 Miliar, Begini Konsep Gedung Baru KPK
(dam)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1321 seconds (0.1#10.140)