Kepala BPIP Minta DPPI Kawal Kaderisasi Calon Pemimpin Bangsa yang Berkarakter Pancasila

Selasa, 22 November 2022 - 19:12 WIB
loading...
Kepala BPIP Minta DPPI...
Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) Prof. Drs. K.H Yudian Wahyudi, M.A., Ph.D. (Foto: Humas BPIP)
A A A
YOGYAKARTA - Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) Prof K.H Yudian Wahyudi melantik Pelaksana Duta Pancasila Paskibraka Indonesia (DPPI) Tingkat Pusat di Gedung Agung, Istana Kepresidenan Yogyakarta, Selasa, (22/11).

Ia mendorong DPPI terus berkomitmen mengawal dan menjalankan tugasnya untuk proses kaderisasi calon pemimpin bangsa yang berkarakter Pancasila mealui program Paskibraka.

Dirinya menegaskan hal tersebut berdasarkan Peraturan Presiden Nomor 51 tahun 2022 Tentang Program Pasukan Pengibar Bendera Pusaka dan Peraturan BPIP Nomor 3 tahun 2022 tentang Peraturan Pelaksanaan Perpres Nomor 51 yang menggantikan Perpres Nomor 13 Tahun 2021 tentang Pembinaan Ideologi Pancasila kepada Generasi Muda melalui Program Pasukan Pengibar Bendera Pusaka dan Perban Nomor 1 tahun 2021 tentang Peraturan Pelaksanaan Perpres Nomor 13 Tahun 2021 yang sudah dicabut.

"Untuk menjamin keberlangsungan bangsa dan negara diperlukan upaya dari setiap komponen bangsa untuk bisa menyiapkan kader pemimpin yang akan melanjutkan perjuangan bangsa", ujarnya.

Yudian bahkan meminta kepada DPPI agar bersungguh-sungguh melaksanakan tugas dengan tetap memegang teguh empat konsensus berbangsa dan bernegara yakni Pancasila, UU 1945, NKRI dan Bhinneka Tunggal Ika.

"Kita semua berharap Paskibraka, Purnapaskibraka dan Purnapaskibraka Duta Pancasila dibawah koordinasi BPIP secara nasional dapat bersama-sama bergotong royong menjaga amanah dan bekerja produktif serta karya nyata", paparnya.
Kepala BPIP Minta DPPI Kawal Kaderisasi Calon Pemimpin Bangsa yang Berkarakter Pancasila

Disamping itu sinergitas anyata Kementerian dan Lembaga lainnya dengan disertai persaudaraan erat dari segenap komponen lainnya menjadi kekuatan bedar untuk Indonesia maju.

"Gotong royong juga sangat diperlukan dengan Kementerian Lembaga lain mengenai Kepaskibrakaan untuk mewujudkan Indonesia Maju dan Abadi", tutupnya.

Dalam kesempatan yang sama Deputi Bidang Pengendalian dan Evaluasi BPIP Rima Agristina mengaku dalam kepengurusan pelaksana DPPI tersebut diantaranya sembilan orang pengurus dan tiga orang majelis pertimnangan DPPI.

"Mudah-mudahan dengan dilaknsakaanya pelantikan ini organisasi DPPI semakin siap dalam melaksanakan program-program Paskibraka seperti yang diamanatkan Perpres nomor 51 tahun 2022.

Dirinya meyakini dengan adanya organisasi DPPI dapat menciptakan kader-kader calon pemimpin bangsa yang berkarakter Pancasila.

Tidak hanya itu, Paskibraka di seluruh Indonesia yang didominasi generasi milenial ini dapat memiliki jiwa dan karakter Pancasila dalam bermasyarakat, berbangsa dan bernegara.

Sementara itu Ketua DPPI tingkat pusat Yuslihayanti mengaku akan segera membentuk kepengurusan kemudian menjalankan program terdekatnya aeperti membentuk DPPI Daerah. "Kami akan segera bekerja bergotong royong salah satunya membentuk DPPI di Daerah", ucapnya.

Selain itu, pihaknya dan BPIP telah menyusun rencana induk program dan melakukan pembinaan lanjutan Paskibraka Duta Pancasila di seluruh Daerah.

"Jadinya banyak program-program untuk- adik-adik kami dinseluruh Indonesia untuk meningkatkan kompetensi guna menciptakan pemimpin bangsa yang berkarakter Pancasila", tutupnya.
(srf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1807 seconds (0.1#10.140)