BNPB Melaporkan 227 Bencana Terjadi Selama Oktober, Terbanyak Banjir

Rabu, 19 Oktober 2022 - 08:50 WIB
loading...
BNPB Melaporkan 227...
Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) melaporkan sebanyak 227 bencana alam telah terjadi di Indonesia dalam dua minggu terakhir sejak awal Oktober 2022. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) melaporkan sebanyak 227 bencana alam telah terjadi di Indonesia dalam dua minggu terakhir sejak awal Oktober 2022. Semua kejadian bencana tersebut dikategorikan sebagai bencana hidrometeorologi basah seperti banjir, banjir bandang, cuaca ekstrem, juga tanah longsor.

Kepala BNPB Suharyanto mengatakan dalam kurun waktu 3 hingga 16 Oktober 2022, banjir menjadi kejadian bencana yang paling banyak terjadi dalam periode ini disusul tanah longsor dan cuaca ekstrem.

BMKG menambahkan peningkatan potensi cuaca ekstrem diperkirakan masih akan terus terjadi hingga akhir tahun, terutama pada dasarian I dan dasarian II November 2022. Data tersebut tertera dalam analisis dan prediksi El Nino-Southern Oscillation (ENSO).
(kri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1529 seconds (0.1#10.140)