SNNU Bantu Pemerintah Salurkan 50 Ribu Paket Bansos

Rabu, 01 Juli 2020 - 20:28 WIB
loading...
A A A
Di tempat terpisah, mewakili para penerima Bansos, Ketua Persatuan Kiai dan Muballig Nusantara (PKMNu), Abdul Mujib mengatakan, 30 ribu paket yang telah ia salurkan sangat membantu masyarakat yang sedang kesulitan akibat pandemi Corona

Masyarakat penerima mengucapkan terima kasih kepada Pengurus Besar Nahdlatul Ulama khususnya Ketua SNNU, Witjaksono yang telah memfasilitasi masyarakat sehingga tersentuh bantuan dari pemerintah.

"Kami mewakili seluruh penerima Bansos dari Kemensos meyampaikan banyak terima kasih ke Mas Witjaksono yang telah memfasilitasi, masyarakat senang karena selama ini belum pernah mendapatkan," demikian kata Kiai Mujib melalui sambungan telepon.

Senada dengan Kiai Mujib, Anggota Kehormatan Serikat Pekerja Nasional (SPN), Agung Muji Restiono menyatakan 2.500 paket sembako dari Kemensos turut meringankan beban para buruh di Kota Tangerang.

Kata Agung, akibat pandemi Covid-19, buruh banyak mengalami kesulitan, apalagi bulan Juni-Juli para buruh terbebani biaya daftar ulang anaknya yang hendak bersekolah.

Setelah dirinya berdiskusi, kemudian SPN Tangerang mengajukan usulan ke Kemensos difasilitasi oleh Ketua SNNU Witjaksono dan akhirnya ribuan buruh yang dia dampingi mendapatkan bansos dari pemerintah.

"Alhamdulilah puji syukur bantuan dari presiden benar-benar dirasakan oleh kami buruh. Selama ini banyak buruh terdampak Corona tapi belum mendapatkan bantuan apapun dari pemerintah," demikian kata Agung.

Perwakilan penerima di Jakarta Barat, Rois Syuriah PCNU Jakarta Barat, Kiai Gus Ronggolawe mengatakan, pada Selasa malam (30/6/2020) pihaknya baru selesai mendistribusikan 8 ribu paket bantuan dari Kemensos.

Gus Ronggolawe mengatakan, setelah difasilitasi oleh Nahdlatul Ulama, khususnya Ketua SNNU, akhirnya para masyarakat nahdliyin yang mengalami kesulitan ekonomi mendapatkan bantuan. Tercatat masyarakat terdampak yang tercover bantuan Kemensos tersebar di 69 Kelurahan dan 8 kecamatan.

"Alhamdulillah sangat terbantu Pak Jokowi, Wapres dan pemerintah. Atas nama keluarga besar NU Jakarta Barat mengucapkan terima kasih atas bantuan sembako. Selama ini kami belum pernah tercover menerima bantuan pemerintah," demikian kata Gus Ronggo.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1811 seconds (0.1#10.140)