Ancaman Pandemi, Tirani, dan Oknum Demokrasi 'Negara -62'

Rabu, 09 Maret 2022 - 15:25 WIB
loading...
A A A
Oknum demokrasi inginnya undang-undang itu sengaja dibuat compang-camping prosedur, atau demokrasi disesakjejalkan formalitas atas nama wibawa negara. Mereka ingin birokrat dan pejabat apalagi wakil rakyat perlahan membangun monarki, seolah tidak ada kepentingan lain selain kepentingannya sendiri. Oknum demokrasi ingin pula nilai baik dan benar dimonopoli oleh kecongkakan atribusi pangkat dan jabatan. Oknum demokrasi sangat senang jika banyak pejabat tinggi Negara-62 yang congkak, merasa sudah cukup pengalaman dan bijak untuk memberikan yang terbaik di hadapan presidennya, padahal mungkin banyak pejabat yang tidak ingin bersikap demikian.

Manunggalnya kekuasaan dan kecongkakan akhirnya bisa berujung pada otak-atik konstitusi secara serampangan. Rakyat dianggap permisif, akan asal ikut saja. Sang Presiden Rakyat akan dianggap manut atas ulik aksara demi bertambahnya kuasa para pencari muka. Tidak! Sang Presiden Rakyat tidak akan duduk bertambah-tambah masa demi kepentingan para oknum demokrasi itu! Presiden Rakyat tidak takut kalau hasil karyanya tidak dapat dilanjutkan. Rakyat justru akan marah jika kerja keras Sang Presiden Rakyat dicemooh, dirusak, apalagi dibatalkan.

Para oknum demokrasi sedemikan menghina suara rakyat di atas kertas pemilu. Dana pemilu dianggap sangat mahal sehingga harus ditunda, padahal banyak oknum demokrasi sendiri lahir dari biaya yang memang tidak murah demi tegaknya demokrasi di Negara -62 dan ruang mereka yang bergengsi. Money politics dianggap berlebihan padahal mereka juga yang menyuburkan praktik perilaku koruptif dalam pemilu. Kini, para oknum itu sudah beratribut, lalu malah menyalahkan dampak dari keadaan yang mereka bangun sendiri.

Sedemikan goyahkah fundamental ekonomi di Negara -62, sehingga pandemi telah membangkrutkan anggaran pemerintah yang para oknum demokrasi itu bahas sendiri? Selemah itukah rakyat menghadapi pandemi? Tidak! Memang banyak yang putus kerja, banyak yang merugi karena korona, tapi rakyat tidak sepapa dan semerana yang mereka kira. Rakyat Negara -62 adalah masyarakat yang resilience, tangguh! Tidak seperti oknum demokrasi yang cengeng karena takut menghadapi suara rakyatnya sendiri.

Apakah sedang terjadi kekacauan sosial yang merajalela dan penjarahan di mana-mana? Apakah polisi dan tentara Negara -62 tidak lagi memiliki kehebatan untuk menjaga keamanan dan kedaulatan? Atau wabah korona sudah merenggut separuh dari generasi muda Negara -62 sehingga tidak ada lagi jiwa-jiwa muda dan pikiran-pikiran cerdas yang pantas menjadi pilihan rakyat selanjutnya sebagaimana konstitusi mereka telah menyuratkan secara nyata? Lalu kecengengan para oknum demokrasi akan merombak konstitusinya sendiri demi menutup ketakutan mereka jika pemilih menentukan beda?

Terlebih lagi jika suara rakyatnya ditunda karena alasan konflik Ukraina-Rusia. Mungkin para oknum demokrasi itu sudah melihat rudal-rudal penghancur berseliweran di atas langit Negara -62 dan tidak percaya bahwa negaranya sendiri akan mampu membangun ketahanan ekonomi dari perang yang terjadi jauh di barat dunia sana? Apabila perang Ukraina-Rusia berdampak seketika secara besar dan berat, apakah oknum demokrasi yang merasa dirinya terhormat tidak pernah belajar sejarah peradaban manusia bahwa pemilu di tengah kondisi perang dunia sekali pun pernah terjadi di Amerika Serikat dan Inggris Raya?

Cukuplah sudah publik dijejali pikiran-pikiran dan sikap hampa logika dasar dan hampa nurani demokrasi dari para oknum demokrasi. Sang Presiden Rakyat bukanlah pemimpin yang tuna-aspirasi. Presiden Rakyat adalah pemimpin yang akan menyosong Pemilu 2024 dengan sukacita sebagaimana mayoritas rakyat riang gembira memilihnya pada dua pemilu sebelumnya. Presiden Rakyat paham bahwa kekuasaan memiliki batas untuk membuka jalan regenerasi, demikian pula dengan para pemimpin partai-partai politik. Hanya oknum demokrasi yang ingin merusak tatanan.

Semoga ancaman pandemi tirani, wabah buta aksara konstitusi, penyakit tuli nurani, dan oknum demokrasi yang berkembang di Negara -62 tidak menular ke Negara +62. Rakyat Negara +62 masih memiliki prasangka baik terhadap para pemimpinnya, maka belajarlah dari Negara -62, janganlah rakyat dimanfaatkan untuk nafsu perpanjangan masa kuasa. Berikan tempat layak bagi rakyat, berapapun biayanya. Hitung anggaran negara dengan seksama, jangan pengelolaan uang pemerintah disamakan dengan rumah tangga sederhana agar bisa dijadikan alasan pemilu ditunda. Jangan cengeng dan takut menghadapi wajah-wajah rakyat yang polos bahkan terkesan permisif, karena rakyat tahu kapan waktu yang tepat untuk melawan tirani ataupun tanda-tanda kemunculannya (lagi).

Jika toh mungkin bisa terjadi mirip, innalilahi wa innailaihi rajiun. Semoga Allah SWT menjaga keselamatan Tanah Air dan segenap rakyat Negara +62 dan semoga ancaman pandemi tirani tidak merebak di Negara -62.
(bmm)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1274 seconds (0.1#10.140)