Surat Permohonan Red Notice Jozeph Paul Zhang Sudah Dikirim ke Interpol

Kamis, 22 April 2021 - 17:41 WIB
loading...
Surat Permohonan Red...
Bareskrim Polri telah mengirimkan surat permohonan red notice Jozeph Paul Zhang yang sudah berstatus tersangka kasus penodaan agama. Foto/ist
A A A
JAKARTA - Polri melalui Sekretaris NCB Interpol Indonesia sudah melayangkan surat permohonan kepada markas pusat Interpol di Lyon, Prancis, terkait permohonan red notice untuk Jozeph Paul Zhang .

"Yang pasti untuk permohonan penerbitan red notice Sekretariat NCB Interpol Indonesia telah mengirim surat ke markas besar Interpol di Lyon, Prancis," kata Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Rusdi Hartono, Jakarta, Kamis (22/4/2021).



Rusdi menjelaskan, pengajuan red notice tersebut merupakan upaya untuk mempersempit gerak dari tersangka penodaan agama Islam tersebut.

"Tentunya ini akan sangat berguna dengan rednotice tersebut JPZ tentunya pergerakannya akan semakin dipersempit dan untuk mengantisipasi seandainya yang bersangkutan melakukan upaya-upaya lain dengan rednotice itu sangat berguna dalam rangka menyelesaikan kasus JPZ," ujar Rusdi.

Oleh sebab itu, Polri berharap proses penerbitan red notice oleh Interpol pusat bisa segera diproses dengan cepat. "Kami tunggu proses dari markas besar Interpol. Mudah-mudahan berapa lama lagi red notice akan keluar," ucap Rusdi.



Bareskrim Polri telah menetapkan Jozeph Paul Zhang sebagai tersangka dalam kasus dugaan penodaan agama lantaran mengaku sebagai Nabi ke-26.

Jozeph disangka melanggar pasal penyebaran informasi bermuatan rasa kebencian berdasarkan SARA sesuai dalam Pasal 28 ayat (2) Undang-Undang ITE. Kemudian dengan pasal penodaan agama sebagaimana termaktub dalam Pasal 156a KUHP.
(muh)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Polri Akui Masih Belum...
Polri Akui Masih Belum Bisa Menangkap Tersangka Jozeph Paul Zhang
Diburu Polisi, Jozeph...
Diburu Polisi, Jozeph Paul Zhang Malah Live YouTube
3.640 Konten SARA Dihapus,...
3.640 Konten SARA Dihapus, 54 di Antaranya Konten Milik Jozeph Paul Zhang
Ekstradisi Jozeph Paul...
Ekstradisi Jozeph Paul Zhang, Bareskrim Koordinasi dengan Kemenkumham
Kasus Jozeph Paul Zhang...
Kasus Jozeph Paul Zhang Jadi Pelajaran, GAMKI Minta Masyarakat Tak Terprovokasi
Buru Jozeph Paul Zhang,...
Buru Jozeph Paul Zhang, Polri Bakal Periksa Pihak Keluarga
Nabi Palsu Paul Zhang,...
Nabi Palsu Paul Zhang, Saksikan Selengkapnya di iNews Sore Rabu Pukul 16.30 WIB
Pria Ngaku Nabi ke-26...
Pria Ngaku Nabi ke-26 Jadi DPO, DPR Imbau Masyarakat Tak Terprovokasi
Bareskrim Minta Imigrasi...
Bareskrim Minta Imigrasi Cabut Paspor Jozeph Paul Zhang
Rekomendasi
Jaga Pertumbuhan Ekonomi...
Jaga Pertumbuhan Ekonomi Biru, Kadin-KKP Mitigasi Dampak Tarif Trump
Sinopsis Film Mangku...
Sinopsis Film Mangku Pocong, Ketika Pocong, Pesugihan, dan Keluarga Jadi Teror Tak Terlupakan
1 dari 10 Bom yang Dijatuhkan...
1 dari 10 Bom yang Dijatuhkan Israel di Jalur Gaza Gagal Meledak
Berita Terkini
3 Kapolda Metro Jaya...
3 Kapolda Metro Jaya Lulusan Akpol 1970-an dengan Masa Jabatan 2 Tahun, Nomor 1 Teman Seangkatan Kapolri
1 jam yang lalu
TNI Lahir dari Rahim...
TNI Lahir dari Rahim Rakyat, Jadikan Pilar Persatuan dan Pembangunan Bangsa
5 jam yang lalu
Waketum PSI: Menghormati...
Waketum PSI: Menghormati Presiden Sebelumnya adalah Tradisi Demokrasi
5 jam yang lalu
Menurunkan Prevalensi...
Menurunkan Prevalensi Stunting
6 jam yang lalu
Silaturahmi Itu Perintah...
Silaturahmi Itu Perintah Agama, Jubir PSI: Kok Malah Dicurigai?
6 jam yang lalu
Ridwan Kamil Ternyata...
Ridwan Kamil Ternyata Telah Laporkan Lisa Mariana ke Mabes Polri pada 11 April 2025
7 jam yang lalu
Infografis
Prabowo Bakal Ungsikan...
Prabowo Bakal Ungsikan 1.000 Warga Palestina ke Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved