Kisah Idham Azis yang Ngefans Berat Iwan Fals dan Ebit G Ade

Minggu, 31 Januari 2021 - 00:01 WIB
loading...
Kisah Idham Azis yang...
Idham Azis dan Iwan Fals saat duet bersama.
A A A
JAKARTA - Dibalik sosok Idham Azis yang pendiam dan tegas ternyata punya hobi yang menarik. Selain bulu tangkis, pria kelahiran Kendari, Sulawesi Tenggara, 30 Januari 1963 itu juga hobi bernyanyi.

(Baca Juga: Pensiun dari Polri, Idham Azis Layak Jadi Duta Besar)

Ada dua penyanyi lengendaris Indonesia yang dikagumi mantan Kapolri itu yakni Iwan Fals dan Ebit G Ade . Dalam bukunya berjudul "Idham Azis Sang Elang Pemimpin", Idham bercerita ketika SMA, tidak ada satu pun anak-anak muda Kendari yang tidak senang dengan lagu Iwan Fals dan Ebit. Ditambah lagi Frangky dan Jane juga Leo Kristi.

(Baca Juga: Jenderal Idham Azis Serahkan Panji Polri Tribrata ke Kapolri Jenderal Listyo Sigit)

"Ketika saya punya cita-cita jadi polisi atau apa pun, saya sudah senang lagu-lagu Iwan Fals dan Ebit. Tidak ada satu pun lagu-lagu mereka yang saya tidak hafal. Jadi kalau diajak nyanyi, di otak saya hanya ada lagunya Iwan Fals dan Ebit," kata Idham.

Baca Juga: Pensiun dari Polisi, Idham Azis: Saya Ingin Balik ke Kendari, Mancing dan Berkebun

Sebetulnya, sebelum Idham menempati jabatan Kapolda Metro Jaya, dia masih ngeles saat diminta bernyanyi di depan publik. Dia juga tak pernah mendatangi rumah menyanyi alias karaoke untuk berdendang bersama rekan-rekannya. Dia lebih suka bernyanyi di rumah dengan gitarnya.

(Baca Juga: Jenderal Listyo Sigit Kenang dan akan Lanjutkan Tradisi Baru Idham Azis)

Kekaguman Idham pada Iwan Fals juga ditunjukan dengan kefasihan mengutip lirik lagu yang maestro pada beberapa kesempatan. Idham misalnya, mengigatkan para komandan tidak memotong hak anggota dengan mengutip sepotong lirik lagu "Serdadu". "Kabar buruk itu jika jatah prajurit masih dikentit oleh para komandannya," tandas Idham.

(Baca Juga: Idham Azis Yakin Program Presisi Listyo Sigit Bawa Polri Lebih Baik)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1448 seconds (0.1#10.140)