Tantangan Para Relawan COVID-19, Satgas: Mengajak Menerapkan Protokol Kesehatan

Kamis, 26 November 2020 - 15:00 WIB
loading...
Tantangan Para Relawan...
Ketua Koordinasi Relawan Satgas COVID-19, Andre Rahadian mengungkapkan salah satu yang menjadi tantangan para relawan Satgas COVID-19 adalah mengajak masyarakat untuk disiplin protokol kesehatan. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Ketua bidang Koordinasi Relawan Satuan Tugas COVID-19 , Andre Rahadian mengungkapkan salah satu yang menjadi tantangan para relawan Satgas COVID-19 adalah mengajak masyarakat untuk disiplin protokol kesehatan dan melakukan perubahan perilaku.

“Jadi memang yang namanya kerelawanan ini kan selalu dihadapkan dengan tantangan-tantangan baru. Sekarang tantangan yang kita adalah membantu pemerintah, membantu Satgas untuk memperkenalkan dan mengajak semua elemen bangsa, semua masyarakat untuk kita menerapkan protokol dan melakukan perubahan perilaku,” ujar Andre dalam diskusi ‘Dedikasi Relawan di Masa Pandemi’ di Media Center Satuan Tugas Penanganan COVID-19, Graha BNPB, Jakarta, Kamis (26/11/2020). (Baca juga: Merasakan Gejala COVID-19, Jangan Takut untuk Berobat)

Apalagi, kata Andre, dalam seminggu hari terakhir kasus COVID-19 masih terus mengalami peningkatan yang cukup tinggi. “Karena kita tahu bahwa penyebaran COVID-19 ini dalam seminggu terakhir kan masih tetap meninggi. Dan cara untuk memutus penyebaran itu adalah dengan kita semua sadar, pertama yaitu memakai masker terus, menjaga jarak dan mencuci tangan,” jelasnya.

Selain itu, Andre mengatakan saat ini kegiatan para relawan semakin banyak. “Dan makin banyak kegiatan relawan baik yang medis maupun nonmedis, yang dibutuhkan dalam penanganan kesehatan ini. Jadi mulai dari adanya rekrutmen untuk relawan tracer di puskesmas-puskesmas, juga sedang dilakukan pelatihan-pelatihan di banyak provinsi di 7 provinsi prioritas.”

“Pada hari ini adalah pembukaan di Banjarmasin melibatkan 1.000 relawan untuk lima hari depan. Jadi itu salah satu kegiatan dan cara kita untuk tetap menjaga semangat relawan, kita buat program kita mengajak mereka untuk melakukan pelatihan dan kita menyampaikan informasi-informasi terakhir mengenai kondisi penyebaran COVID-19. Dan apa yang bisa mereka lakukan sebagai anggota masyarakat, sebagai relawan, kira-kira itu,” sambung Andre.

Andre juga menjelaskan Satgas bidang Kerelawanan ada dua kelompok besar. “Dua kelompok besar yaitu relawan medis dan relawan non medis. Di relawan medis ini yang membantu Fasilitas Kesehatan, membantu Rumah Sakit, Puskesmas di daerah.”

“Jadi para dokter, perawat, laboran dan sekarang tenaga kesehatan masyarakat yang ditempatkan di Puskesmas-Puskesmas. Jadi kita harapkan itu adalah relawan yang memang domisilinya di sana membantu Puskesmas di daerah tempat lingkungan mereka ada,” katanya. (Baca juga: Jubir Satgas COVID-19 Depok Akui Idris Positif Terpapar)

Sementara yang kedua ada relawan non medis. “Dan non medis ini yang kegiatan itu jauh lebih banyak sosialisasi, edukasi, mereka mengingatkan masyarakat protokol di tempat-tempat umum, di pasar, di tempat-tempat lain. Dan juga sekarang semuanya tujuannya adalah untuk kita bisa sama-sama melaksanakan perubahan perilaku mulai dari diri sendiri, keluarga, lingkungan dan juga organisasinya,” tutup dia.
(kri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Waspadai Lagi Covid-19,...
Waspadai Lagi Covid-19, Kemenkes Imbau Tetap Prokes dan Hidup Sehat
Pentingnya Taiwan Menghadapi...
Pentingnya Taiwan Menghadapi Pandemi di Masa Depan
Saran Epidemiolog Cegah...
Saran Epidemiolog Cegah Lonjakan Covid-19 saat Libur Nataru
Kasus Covid-19 Naik,...
Kasus Covid-19 Naik, Menko Muhadjir Effendy Minta Masyarakat Jangan Panik
Cegah Lonjakan Kasus...
Cegah Lonjakan Kasus Covid-19, Partai Perindo Minta Pemerintah Gencarkan Vaksin dan Prokes
Bupati Bengkulu Selatan...
Bupati Bengkulu Selatan Gusnan Mulyadi Dilaporkan ke KPK Terkait Dugaan Korupsi Dana Covid-19
Status Pandemi Dicabut,...
Status Pandemi Dicabut, Menko PMK: Satgas Covid-19 Otomatis Bubar
Status Pandemi Dicabut,...
Status Pandemi Dicabut, Pemerintah Tetap Jamin Vaksinasi dan Pengobatan Pasien Covid-19
Indonesia Masuk Endemi,...
Indonesia Masuk Endemi, Satgas Beberkan Dasar Pencabutan Status Pandemi Covid-19
Rekomendasi
Tawanan Israel di Gaza...
Tawanan Israel di Gaza Peringatkan Bom Zionis Membahayakan Nyawa Mereka
Aksi Heroik dan Emosional...
Aksi Heroik dan Emosional Hubner Disorot saat Timnas Indonesia Bungkam Bahrain
Gelar Baksos, Ketua...
Gelar Baksos, Ketua DPRD Jakarta: Hipmi Jaya Jadi Contoh Pengusaha Lain untuk Berbagi
Berita Terkini
Mudik Gratis Bareng...
Mudik Gratis Bareng InJourney Airports Berangkatkan 2.025 Pemudik dengan 4 Moda Transportasi
5 menit yang lalu
Kejagung Kembalikan...
Kejagung Kembalikan Berkas Perkara Pagar Laut Tangerang ke Bareskrim, Kenapa?
1 jam yang lalu
6 Pati Polri Kelahiran...
6 Pati Polri Kelahiran 1968 yang Dimutasi Kapolri Jelang Lebaran 2025, Nomor 3 Jabat Kapolda Malut
3 jam yang lalu
Profil Evi Sophia Indra...
Profil Evi Sophia Indra Ibu Kehormatan Taruna Akademi TNI, Istri Jenderal Agus Subiyanto
7 jam yang lalu
Dukung Wanti-wanti Prabowo,...
Dukung Wanti-wanti Prabowo, Cak Imin: Komunikasi Buruk Menambah Beban Baru
9 jam yang lalu
Soal Bonus Ojol Rp50.000,...
Soal Bonus Ojol Rp50.000, Wamenaker: Mereka Cuma Pekerja Sambilan
10 jam yang lalu
Infografis
5 Cara Mencegah Lonjakan...
5 Cara Mencegah Lonjakan Covid-19 di Momen Libur Nataru
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved