Reisa: 7 dari 10 Pasien Covid-19 Telah Sehat dan Produktif Kembali

Sabtu, 19 September 2020 - 08:12 WIB
loading...
Reisa: 7 dari 10 Pasien...
Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Reisa Broto Asmoro. Foto: Dok SINDOnews
A A A
JAKARTA - Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Reisa Broto Asmoro mengatakan, saat ini angka kesembuhan pasien Covid-19 di Indonesia terus meningkat. Angka recovery rate mencapai 71%.

“Yang artinya 7 dari 10 orang yang terpapar Covid-19 telah sehat dan produktif kembali,” katanya saat konferensi pers di Kantor Presiden, Jumat (18/9/2020). (Baca juga: Reisa Minta Masker Jangan Hanya Dijadikan Hiasan)

Hingga pukul 12.00 WIB Jumat (18/9/2020) total pasien yang sembuh sebanyak 170.774 jiwa dimana hari ini lebih dari 4.000 orang telah sembuh.

“Untuk kasus aktifnya adalah sebanyak 56.409. Ini artinya yang saat ini dirawat kurang dari satu per tiga total kasus,” ujarnya.

“Tentu kita tidak lupa harus berterima kasih kepada seluruh tenaga medis baik dokter, perawat dan tenaga medis lainnya atas dedikasinya selama ini. Mari kita bantu para dokter dan tenaga medis itu dengan langkah sederhana seperti 3M (memakai masker , menjaga jarak dan mencuci tangan) agar tenaga medis bisa lebih fokus menyembuhkan yang sekarang sedang dirawat,” tambah Reisa. (Baca juga: Lima Instruksi Luhut untuk Penanganan Corona di 8 Provinsi Prioritas)
(jon)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2037 seconds (0.1#10.140)