Bakal Terapkan Program SMK Gratis, Ganjar: Insyaallah Bisa Mengentaskan Kemiskinan

Jum'at, 29 Desember 2023 - 17:00 WIB
loading...
Bakal Terapkan Program...
Capres Ganjar Pranowo berkomitmen menerapkan program SMKN gratis secara nasional untuk meningkatkan kualitas SDM dan menurunkan kemiskiinan. Foto/MPI/riyan rizki roshali
A A A
JAKARTA - Calon presiden nomor urut 3 yang didukung Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Ganjar Pranowo berkomitmen menerapkan program SMKN gratis Jateng sebagai upaya untuk mengentaskan kemiskinan ke seluruh daerah se-Indonesia.

Hal itu disampaikan Ganjar seusai menghadiri launching SMK Gratis Lulus Langsung Kerja untuk Keluarga Miskin di Lapangan Pule, Marekan, Wonogiri, Jawa Tengah. “Maka Ganjar Mahfud berkeinginan untuk dijadikan program yang kita kembangkan secara nasional,” kata Ganjar, Jumat (29/12/2023).

Mantan Gubernur Jawa Tengah dua periode itu menegaskan apabila program tersebut dimulai di setiap kabupaten atau kota maka bisa menyerap keluarga miskin dan meningkatkn kualitas Sumber Daya Manusia (SDM).



“Kalau kita mulai tahun pertama di setiap kabupaten/kota yang bisa menyerap keluarga miskin, maka Insyaallah ini akan menjadi program yang secara sistematis bisa mengentaskan kemiskinan serta meningkatkan kualitas SDM kita,” ucapnya.



Ganjar menegaskan program tersebut menjadi prioritas pertama bagi Ganjar Mahfud. Sebab program tersebut tidak mustahil mengentaskan kemiskinan.

“Ini menurut saya menjadi prioritas pertama karena apa? Karena kebutuhan anak-anak kita hari ini kalau kita tanya juga pengerjaan. maka kalau bisa kita desain dari awal pendidikannya, terus bisa langsung bertemu dengan industrinya, maka sekolah SMK gratis langsung kerja bukan cerita mustahil karena sudah dipraktikkan,” tegas dia.

Sebagai informasi, Program SMK gratis ini digagas oleh Ganjar Pranowo saat menjabat Gubernur Jawa Tengah dua periode.
(cip)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Indonesia Butuh 10.000...
Indonesia Butuh 10.000 Perusahaan Baru Percepat Pengentasan Kemiskinan
Efisiensi Kemenag Sasar...
Efisiensi Kemenag Sasar Madrasah, Selly Gantina PDIP: Cermin Ketidakadilan Sistem Pendidikan Nasional
Menyamakan Persepsi,...
Menyamakan Persepsi, Menafsirkan Kebijakan
Majukan Pendidikan Indonesia,...
Majukan Pendidikan Indonesia, PLN Icon Plus Sediakan Internet di Daerah Tertinggal
Tujuh Kebiasaan Anak...
Tujuh Kebiasaan Anak Indonesia Hebat
Ganjar Ungkap Suasana...
Ganjar Ungkap Suasana Acara Ulang Tahun ke-78 Megawati di Istana Batu Tulis
7KAIH: Basis Penguatan...
7KAIH: Basis Penguatan Karakter
Ganjar-Mahfud Kalah...
Ganjar-Mahfud Kalah Pilpres 2024, Megawati: Ini Rekayasa dari Mana Pelajarannya?
(Mengharapkan) Kebijakan...
(Mengharapkan) Kebijakan Rasional dan Realistis
Rekomendasi
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
Sinopsis Sinetron Kasih...
Sinopsis Sinetron Kasih Jannah, Kamis 13 Maret 2025: Jannah Kabur dari Rumah
Pengumuman Kinerja APBN...
Pengumuman Kinerja APBN Molor, Sri Mulyani Ungkap Masalahnya
Berita Terkini
7 Fakta Penting Mutasi...
7 Fakta Penting Mutasi Polri Maret 2025, 10 Polwan Jadi Kapolres hingga 10 Kapolda Digeser
3 menit yang lalu
Eksepsi Ditolak, Tom...
Eksepsi Ditolak, Tom Lembong: Kami Hormati Putusan Majelis Hakim
13 menit yang lalu
Presiden Bakal Umumkan...
Presiden Bakal Umumkan Tunjangan Guru ASN Langsung ke Rekening
1 jam yang lalu
Menkomdigi Sebut Status...
Menkomdigi Sebut Status Seskab Berlandaskan Kewenangan Konstitusional
2 jam yang lalu
Ahok Penuhi Panggilan...
Ahok Penuhi Panggilan Kejagung: Apa yang Saya Tahu Akan Saya Sampaikan!
2 jam yang lalu
Daftar Lengkap 10 Kapolda...
Daftar Lengkap 10 Kapolda Baru pada Mutasi Polri Maret 2025, Ini Nama-namanya
3 jam yang lalu
Infografis
4 Alasan NATO Bisa Runtuh...
4 Alasan NATO Bisa Runtuh Seperti Balon yang Bocor
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved