Relasi Politik Megawati-SBY 'Buruk', Duet Pasangan Muda AHY-Puan Sulit Terwujud

Sabtu, 08 Agustus 2020 - 08:07 WIB
loading...
Relasi Politik Megawati-SBY...
Direktur Eksekutif Indonesia Political Opinion (IPO), Dedi Kurnia Syah menilai potensi Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan Puan Maharani dalam Pilpres 2024 sangat terbuka. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Direktur Eksekutif Indonesia Political Opinion (IPO), Dedi Kurnia Syah menganggap dalam politik sesuatu yang tak mungkin bisa menjadi mungkin. Hal itu dikatakan Dedi menilai potensi Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan Puan Maharani dalam Pilpres 2024, yang keduanya telah melakukan pertemuan politik beberapa waktu lalu.

"Hitungan politik AHY-Puan cukup potensial, mengingat keduanya sama-sama tokoh penting di parpol masing-masing," ujar Dedi saat dihubungi SINDOnews, Sabtu (8/8/2020). (Baca juga: Menakar Peluang Puan dan AHY di 2024, Pengamat: Mentok Jadi Cawapres)

Menurut Dedi, kedua tokoh ini dianggap penting di partai karena AHY yang menjabat Ketua Umum Partai Demokrat merupakan putra dari Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) sebagai pendiri Demokrat. Sementara, Puan merupakan Ketua DPP partai yang kebetulan putri dari Ketua Umum DPP PDIP, Megawati Soekarnoputri.

"Hanya saja, membaca relasi politik Megawati dan SBY sejauh ini, agak sulit terwujud pasangan muda AHY-Puan," katanya.

Terlebih, kata Dedi, sebagai pemenang Pemilu 2019, PDIP sulit dipercaya jika bersedia hanya sebagai pendamping AHY. Kondisi lain, tren pemilih belum sepenuhnya percaya pada tokoh muda. (Baca juga: Bertemu Puan Maharani, AHY Doakan Megawati)

"Akan sangat baik jika kolaborasi, AHY atau Puan mendampingi tokoh senior. Dengan itu akan lebih mudah menakar suara," pungkas dia.
(kri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Belum Tentukan Plt Sekjen...
Belum Tentukan Plt Sekjen PDIP usai Hasto Ditahan KPK, Puan Bicara Hak Prerogatif Megawati
Momen Hangat AHY Diskusi...
Momen Hangat AHY Diskusi dengan Pimpinan iNews Media Group
Silaturahmi Bareng Pimpinan...
Silaturahmi Bareng Pimpinan iNews Media Group, Menko AHY Bicara Kolaborasi Penting untuk Masyarakat
iNews Media Group Gelar...
iNews Media Group Gelar Audiensi dengan Menko AHY
AHY Minta Kepala Daerah...
AHY Minta Kepala Daerah Membuka Lapangan Pekerjaan yang Semakin Luas
Ketua DPR Puan Ingatkan...
Ketua DPR Puan Ingatkan Kepala Daerah Pentingnya Kerja Sama dengan Pemerintah Pusat
Makna Tongkat Komando...
Makna Tongkat Komando Bertuliskan Asmaul Husna dari AHY ke Prabowo
Puan Hadiri Penutupan...
Puan Hadiri Penutupan Kongres Demokrat, Aria Bima: Kita Butuh Komunikasi Lintas Partai Politik
Partai Perindo dan Demokrat...
Partai Perindo dan Demokrat Siap Kolaborasi Dukung Pemerintahan Prabowo
Rekomendasi
Marc Marquez Beri Semangat...
Marc Marquez Beri Semangat untuk Jorge Martin yang Cedera: Kami Merindukanmu di Lintasan!
Efek FCTC Bikin Pelaku...
Efek FCTC Bikin Pelaku Industri Tembakau Was-was
Yamaha Umumkan Skuad...
Yamaha Umumkan Skuad Gahar 2025: Siap Dominasi Lintasan Balap Nasional dan Asia!
Berita Terkini
Cegah Dehumanisasi,...
Cegah Dehumanisasi, Pengembangan Teknologi Harus Diperkuat Nilai Kehidupan Sosial
41 menit yang lalu
Rampai Nusantara Bela...
Rampai Nusantara Bela Jokowi yang Dituding Deddy Sitorus
1 jam yang lalu
Respons Kejagung Soal...
Respons Kejagung Soal Pengaduan Jampidsus ke KPK Dinilai Arogan
1 jam yang lalu
Gubernur Lemhannas Ceramah...
Gubernur Lemhannas Ceramah di Masjid Salman ITB, Tekankan Pentingnya Ketahanan Nasional
1 jam yang lalu
Kejagung Buka Peluang...
Kejagung Buka Peluang Periksa Eks Dirut Pertamina Nicke Widyawati, Kasus Apa?
1 jam yang lalu
Kapolri Pimpin Sertijab...
Kapolri Pimpin Sertijab 23 Pejabat Polri termasuk 10 Kapolda
1 jam yang lalu
Infografis
5 Buah yang Memiliki...
5 Buah yang Memiliki Dampak Buruk jika Dikonsumsi Berlebihan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved