Tanggapan Sandiaga terkait Tayangan Azan Maghrib dengan Ganjar sebagai Modelnya

Senin, 11 September 2023 - 17:42 WIB
loading...
Tanggapan Sandiaga terkait...
Ketua Bappilu PPP, Sandiaga Uno menanggapi soal tayangan azan Maghrib di televisi, yang menampilkan sosok Ganjar Pranowo sebagai model di dalamnya. Foto/MPI
A A A
JAKARTA - Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Sandiaga Salahuddin Uno menanggapi soal tayangan azan Maghrib di televisi, yang menampilkan sosok Ganjar Pranowo sebagai model di dalamnya. Sandiaga mengatakan, semua tindakan yang dilakukan oleh setiap orang, akan kembali pada niatnya.

Bagi Sandiaga, dengan ditampilkannya sosok capres dari koalisi PDIP, PPP, Partai Perindo, dan Hanura tersebut, maka diperlukannya sikap berprasangka baik atau dalam istilah Islam disebut husnuzan.

Untuk itu, mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta tersebut mengatakan, sikap kembali pada niat ini dipraktikkan dalam Islam dengan istilah Innamal 'amalu bin niyat.

"Menurut saya, tentunya kembali kepada niat, Innamal 'amalu bin niyat, semua kembali kepada niat. Kalau niat itu untuk yang baik, mari kita berhusnuzan," kata Sandiaga saat jumpa pers selepas Rapat Bappilu PPP di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Minggu (10/9/2023).



Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) itu mengatakan, apa yang dilakukan Ganjar masih dalam satu napas perjuangan PPP, yakni politik beramar ma'ruf nahi Munkar (mengajak orang berbuat baik dan melarang orang berbuat jahat).

"Jadi silakan memberikan tanggapan dan selama kita memiliki niat yang tulus, niat yang baik untuk kita beramar ma'ruf nahi Munkar seperti yang diperjuangkan oleh PPP ini, insya Allah kita akan mendapatkan keberkahan," ucapnya.

Lebih lanjut Sandiaga menjelaskan, sosok mantan Gubernur Jawa Tengah yang tampil mempraktikkan wudhu dan ibadah salat fardhu dalam tayangan azan Maghrib itu, sebagai sesuatu yang baik.

"Mengingatkan orang salat itu kan baik dan tentunya harus dalam koridor hukum," ujarnya.

Sebelumnya diberitakan, Majelis Ulama Indonesia (MUI) merespons tayangan bakal capres PDIP yang didukung Partai Persatuan Indonesia (Perindo), Ganjar Pranowo, dalam tayangan azan magrib di televisi swasta. Menurut MUI hal ini tidak masalah.

Wakil Ketua MUI, Anwar Abbas mengatakan, apa yang dilakukan oleh Ganjar tersebut boleh-boleh saja, apalagi nilai dan dampaknya terhadap kehidupan keagamaan umat Islam tentu akan sangat besar. Bahkan dia mempersilakan Bacapres lainnya melakukan hal yang sama jika tujuannya untuk berdakwah.

"Oleh karena itu kalau ada bakal calon presiden yang lain yang juga mau melakukan hal yang sama dan serupa saya rasa cukup bagus serta silakan saja," kata Anwar dalam keterangannya, Minggu (10/9/2023).
(maf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Banyak Kader PDIP Minta...
Banyak Kader PDIP Minta Megawati Jadi Ketum Lagi
Ganjar Ungkap Suasana...
Ganjar Ungkap Suasana Acara Ulang Tahun ke-78 Megawati di Istana Batu Tulis
Momen Akrab Anies dan...
Momen Akrab Anies dan Ganjar Bertemu, Netizen: Menyala Pak!
Hasil Survei Sebut Prabowo...
Hasil Survei Sebut Prabowo Bisa Pimpin Indonesia, Maruarar: Ada Pemilih Anies-Ganjar
Absen, Ganjar Ucapkan...
Absen, Ganjar Ucapkan Selamat Prabowo Dilantik Jadi Presiden RI
Anies Baswedan Beri...
Anies Baswedan Beri Hormat saat Presiden Prabowo Berikan Sambutan
Ganjar Tak Terlihat...
Ganjar Tak Terlihat Hadir di Kursi Undangan Pelantikan Prabowo-Gibran
Anies dan Ganjar Hadiri...
Anies dan Ganjar Hadiri Pelantikan Prabowo-Gibran Besok
Ganjar Pranowo Akan...
Ganjar Pranowo Akan Hadiri Pelantikan Prabowo, Sandiaga Siap jika Diundang
Rekomendasi
QJMotor Siapkan SRK...
QJMotor Siapkan SRK 650 R Penantang Ninja ZX-6R Bermesin 4 Piston
10 Film Indonesia Tayang...
10 Film Indonesia Tayang Mei 2025, Didominasi Genre Horor
Tiga Kapolda Termuda...
Tiga Kapolda Termuda di Indonesia, Nomor 2 dan 3 Jebolan Akpol 1996
Berita Terkini
Hanura Resmi Dukung...
Hanura Resmi Dukung Pemerintahan Prabowo Subianto
2 jam yang lalu
Antara Pragmatisme Hukum...
Antara Pragmatisme Hukum dan Pragmatisme Politik
3 jam yang lalu
Tegaskan Prabowo Presiden...
Tegaskan Prabowo Presiden Konstitusional, OSO: Kita Tahu Siapa yang Mengadu Domba
9 jam yang lalu
Buka Kornas Penyuluh...
Buka Kornas Penyuluh Pertanian, Mentan Pastikan PPL Wujudkan Swasembada Pangan
9 jam yang lalu
Hadiri Pelantikan Pengurus...
Hadiri Pelantikan Pengurus Partai Hanura, Sekjen Perindo: Kita Punya DNA yang Sama
10 jam yang lalu
Menakar Tuntutan Purnawirawan...
Menakar Tuntutan Purnawirawan TNI terhadap Gibran
10 jam yang lalu
Infografis
Trump Serius Ancam Iran...
Trump Serius Ancam Iran dengan Kekuatan Militer AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved