Ganjar Ungkap Suasana Acara Ulang Tahun ke-78 Megawati di Istana Batu Tulis

Kamis, 23 Januari 2025 - 15:51 WIB
loading...
Ganjar Ungkap Suasana...
Mantan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo meninggalkan Istana Batu Tulis, Kota Bogor, tempat acara perayaan ulang tahun ke-78 Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri. Foto/Putra Ramadhani Astyawan
A A A
BOGOR - Sejumlah tokoh mulai meninggalkan Istana Batu Tulis, Kota Bogor, tempat acara perayaan ulang tahun ke-78 Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri . Salah satunya mantan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo .

Ganjar menyebut tidak ada pesan khusus yang disampaikan oleh Megawati dalam kesempatan itu. "Tidak banyak pesan yang disampaikan. Tadi ibu hanya nyambut tapi suasananya lebih ke keluarga, teman dekat dan memang ibu ingin menyelenggarakan secara sederhana," kata Ganjar kepada wartawan di lokasi, Kamis (23/1/2025).

Dia menjelaskan, tamu undangan yang hadir di Istana Batu Tulis terdiri dari para sahabat partai dan para menteri yang dulunya pernah bersama Megawati. "Ya seneng aja si ada temennya ibu ada dari partai ada dari menteri-menteri yang pernah bersama ibu. Jadi ya sebuah nuansa kekeluargaan persahabatan. Tadi ibu dansa sama cicitnya, begitu melihat cicitnya datang langsung 'aaa'," ungkap Ganjar.

Baca juga: Megawati Rayakan Ulang Tahun di Batu Tulis Bogor Bersama Keluarga, Sahabat, dan Kader PDIP



Ketika ditanya apakah ada tamu undangan dari partai lain, Ganjar menyebut tidak ada. "(Dari partai lain?) Rasanya tidak ada," terangnya.

Di sisi lain, Ganjar menyebut alasan perayaan ulang tahun Megawati dilaksanakan di Istana Batu Tulis kemungkinan hanya faktor kenyamanan. "Mungkin ibu merasa nyaman aja (di Istana Batu Tulis), soal tempat aja di mana aja. Tapi saya dapat tumpeng tadi," pungkasnya.

Ahok: Ibu Mega sama Ibu Saya Seumuran


Ganjar Ungkap Suasana Acara Ulang Tahun ke-78 Megawati di Istana Batu Tulis


Mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) turut hadir dalam perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Megawati. Kata dia, kedatangannya itu hanya untuk mendoakan Megawati di momen ulang tahun tersebut.

“Datang mendoakan ya, ibu (Megawati) dikasih umur panjang ya, untuk menjadi ibu bangsa, membawa kita semua mewujudkan Indonesia Raya sesuai cita-cita sang proklamator Bung Karno, bapaknya," ucap Ahok kepada wartawan di gerbang Istana Batu Tulis.

Ahok menyebut tidak ada pesan khusus yang disampaikan oleh Megawati dalam momen ini. "Enggak, enggak sampaikan apa-apa. Hanya ngobrol, makan," tambahnya.

Ia pun tidak mengetahui alasan Megawati merayakan ulang tahunnya di Istana Batu Tulis. "Enggak, aku gak tahu. Yang pasti ibu Mega sama ibu saya itu seumur, itu saja," pungkasnya.
(rca)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Prabowo Kangen Nasi...
Prabowo Kangen Nasi Goreng Megawati, Pertemuan sedang Diatur
Jaksa Hadirkan 3 Penyidik...
Jaksa Hadirkan 3 Penyidik KPK Jadi Saksi, Tim Hukum Hasto Kristiyanto Keberatan
Megawati Ungkap Prabowo...
Megawati Ungkap Prabowo Bolak-balik Tanya Kapan Dibikinin Nasi Goreng
Kongres PDIP Digelar...
Kongres PDIP Digelar 2025, Megawati Hampir Pasti Kembali Jadi Ketum
Kesaksian Satpam DPP...
Kesaksian Satpam DPP PDIP: Didatangi Orang Tak Dikenal, Berujung Ketemu Harun Masiku
Tanggapi RUU Pemilu,...
Tanggapi RUU Pemilu, Megawati: Niatkan Buat Negara, Bukan Beli Kekuasaan
Megawati Ingatkan Tanah...
Megawati Ingatkan Tanah Subur di Bali Tak Boleh Dikonversi
Jenazah Brando Susanto...
Jenazah Brando Susanto Disemayamkan di Rumah Duka Carolus, Simpatisan PDIP Berdatangan
Pramono-Rano Karno Minta...
Pramono-Rano Karno Minta Dikritik Ribuan Kader PDIP Jakarta: Jangan Ragu!
Rekomendasi
Peduli Lingkungan, Astra...
Peduli Lingkungan, Astra Credit Companies Beri Workshop Pemilahan Sampah
Pakistan Ungkap India...
Pakistan Ungkap India Gunakan Drone Israel dengan Mesin Buatan Inggris
Cukai Rakyat Bisa Jadi...
Cukai Rakyat Bisa Jadi Solusi Pelaku Usaha Rokok Kecil di Madura
Berita Terkini
80 Ribu Jemaah Haji...
80 Ribu Jemaah Haji Tiba di Madinah, Bergerak ke Makkah secara Bertahap
Jenderal Dudung, Gus...
Jenderal Dudung, Gus Ipul hingga Andi Amran Masuk Bursa Caketum PPP, Siapa Terkuat?
Jelang Muktamar PPP,...
Jelang Muktamar PPP, Nama Sandiaga Uno Hingga Gus Yasin Masuk Bursa Caketum
Deretan Penghargaan...
Deretan Penghargaan Mentereng Koleksi Mulyono, Brevet Komando Kopassus hingga Wing Penerbang TNI AU
Panglima TNI Mutasi...
Panglima TNI Mutasi 7 Staf Khusus KSAU, Ini Daftar Namanya
8 Marsekal Muda Digeser...
8 Marsekal Muda Digeser Panglima TNI pada Mutasi April 2025, Ini Nama-namanya
Infografis
10 Negara Penduduknya...
10 Negara Penduduknya Paling Bahagia di Dunia Tahun 2025
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved