KSAD Instruksikan Komandan Secapa Kawal Penanganan Covid-19 oleh Unair
loading...
A
A
A
JAKARTA - Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD), Jenderal TNI Andika Perkasa menggelar teleconference membahas kerja sama antara TNI AD, Universitas Airlangga (Unair) dan Badan Intelijen Negara (BIN) terkait uji klinis anti Covid-19 tahap pertama pada Senin, 13 Juli 2020.
Dalam pertemuan virtual tersebut, perwakilan Universitas Airlangga Purwati menjelaskan tim dari Universitas Airlangga sudah berada di Sekolah Calon Perwira (Secapa) Angkatan Darat (AD) untuk mempersiapkan pelaksanaan Swab. (Baca juga: 67 Personel Secapa AD Bandung Kembali Dinyatakan Negatif COVID-19)
Menurut dia, uji klinis tersebut melibatkan 600 Perwira Siswa yang dinyatakan positif Covid-19. Selanjutnya akan dikirim ke Surabaya untuk dilaksanakan uji klinis. “Kami sudah koordinasikan, staf kami dari Surabaya sudah ada tujuh orang, dari BIN ada tujuh orang, yakni satu dokter dan enam perawat,” ujarnya.
Dalam kesempatan itu, Jenderal TNI Andika Perkasa memberikan arahan kepada Komandan Secapa AD untuk terus melakukan pengawalan dalam uji klinis tersebut. Selain bagian Kesehatan Secapa AD dan Kesdam III/Slw, Andika juga meminta Komandan Secapa untuk melakukan pemantauan agar segala sesuatu yang diperlukan Unair cepat disiapkan. (Baca juga: Bantu Sembuhkan Pasien Covid, KSAD Ajak Siswa Secapa Sumbangkan Plasma Darah)
“Ini merupakan langkah lain dalam percepatan penanganan Covid-19. Kita harus upayakan dan koordinasikan dengan baik, dan terus melakukan pengawalan agar dapat terlaksana dengan maksimal,” pesan Andika.
Dalam pertemuan virtual tersebut, perwakilan Universitas Airlangga Purwati menjelaskan tim dari Universitas Airlangga sudah berada di Sekolah Calon Perwira (Secapa) Angkatan Darat (AD) untuk mempersiapkan pelaksanaan Swab. (Baca juga: 67 Personel Secapa AD Bandung Kembali Dinyatakan Negatif COVID-19)
Menurut dia, uji klinis tersebut melibatkan 600 Perwira Siswa yang dinyatakan positif Covid-19. Selanjutnya akan dikirim ke Surabaya untuk dilaksanakan uji klinis. “Kami sudah koordinasikan, staf kami dari Surabaya sudah ada tujuh orang, dari BIN ada tujuh orang, yakni satu dokter dan enam perawat,” ujarnya.
Dalam kesempatan itu, Jenderal TNI Andika Perkasa memberikan arahan kepada Komandan Secapa AD untuk terus melakukan pengawalan dalam uji klinis tersebut. Selain bagian Kesehatan Secapa AD dan Kesdam III/Slw, Andika juga meminta Komandan Secapa untuk melakukan pemantauan agar segala sesuatu yang diperlukan Unair cepat disiapkan. (Baca juga: Bantu Sembuhkan Pasien Covid, KSAD Ajak Siswa Secapa Sumbangkan Plasma Darah)
“Ini merupakan langkah lain dalam percepatan penanganan Covid-19. Kita harus upayakan dan koordinasikan dengan baik, dan terus melakukan pengawalan agar dapat terlaksana dengan maksimal,” pesan Andika.
(cip)