HT Beri Tips Jadi Family Man ke Kaesang Pangarep
Minggu, 11 Desember 2022 - 20:53 WIB
SOLO - Executive Chairman MNC Group Hary Tanoesoedibjo (HT) bersama istri, Liliana Tanoesoedibjo menghadiri acara malam tasyakuran pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gundono di Pura Mangkunegaran, Solo, Minggu (11/12/2022) malam. Keduanya terlihat menghadiri tasyakuran parisuka sesi dua yang dimulai sejak pukul 18.30 WIB.
HT awalnya memberikan ucapan selamat atas pernikahan Kaesang dan Erina. Dia pun berdoa agar keduanya dapat hidup rukun, saling percaya, dan mengerti hingga akhir hayat. "Selamat menempuh hidup baru bagi kalian berdua, harapan kami sekeluarga kalian bisa hidup rukun saking percaya saking mengerti dan saling setia, dan sampai akhir hayat," kata HT.
HT pun menjawab pertanyaan pembawa acara yang meminta tips menjadi 'Family Man'. Karena HT dinilai sebagai pebisnis dan pemimpin perusahaan yang juga kepala rumah tangga.
Menurut HT, seorang lelaki harus tahu posisi dan dapat menempatkan diri di mana pun berada, lalu tidak semua urusan dapat dicampuradukkan. Contohnya, kata HT, ia akan menjadi kepala rumah tangga yang baik jika sedang berada di rumah, dan menjadi pemimpin perusahaan yang bijaksana jika di luar rumah.
"Yang penting kita harus tahu porsinya sebagai apa, kalau di rumah kita sebagai kepala rumah tangga," kata HT menjawab pertanyaan 'tips menjadi family man'.
"Sebagai pemimpin kita harus bijak dalam mengambil keputusan, dan mengayomi," sambungnya.
Lihat Juga: Diundang dan Hadiri Election Night AS, Ketum Partai Perindo: Momen Bersejarah, Selamat, Trump!
HT awalnya memberikan ucapan selamat atas pernikahan Kaesang dan Erina. Dia pun berdoa agar keduanya dapat hidup rukun, saling percaya, dan mengerti hingga akhir hayat. "Selamat menempuh hidup baru bagi kalian berdua, harapan kami sekeluarga kalian bisa hidup rukun saking percaya saking mengerti dan saling setia, dan sampai akhir hayat," kata HT.
HT pun menjawab pertanyaan pembawa acara yang meminta tips menjadi 'Family Man'. Karena HT dinilai sebagai pebisnis dan pemimpin perusahaan yang juga kepala rumah tangga.
Menurut HT, seorang lelaki harus tahu posisi dan dapat menempatkan diri di mana pun berada, lalu tidak semua urusan dapat dicampuradukkan. Contohnya, kata HT, ia akan menjadi kepala rumah tangga yang baik jika sedang berada di rumah, dan menjadi pemimpin perusahaan yang bijaksana jika di luar rumah.
"Yang penting kita harus tahu porsinya sebagai apa, kalau di rumah kita sebagai kepala rumah tangga," kata HT menjawab pertanyaan 'tips menjadi family man'.
"Sebagai pemimpin kita harus bijak dalam mengambil keputusan, dan mengayomi," sambungnya.
Lihat Juga: Diundang dan Hadiri Election Night AS, Ketum Partai Perindo: Momen Bersejarah, Selamat, Trump!
(rca)
tulis komentar anda