Hadapi Situasi Ketidakpastian, Ini Tips Sandiaga Uno untuk Pelaku Usaha dan Generasi Muda

Minggu, 16 Oktober 2022 - 22:42 WIB
"Jadi di era Fuka (ketidakpastian) ini kita membuat rencana dengan cepat. Pariwisata Ramah Muslim yakni tambahan layanan berkaitan dengan industri halal mulai dari hotel, kuliner, karena ini permintaannya tinggi. Kita tidak bisa membendung orang berpergian umroh beribadah setelah dua tahun terhalang pandemi, tapi kita bisa membantu menyiapkan paket pre dan post umroh di destinasi pariwisata unggulan," ucap Sandiaga Uno.

Di Kemenparekraf RI, Sandiaga Salahuddin Uno menyebutkan pihaknya membuat program kata kreatif memberikan pelatihan kepada para pelaku UMKM. Dengan fokus ke usaha yang kecil-kecil dahulu saja dimana bantuan usaha bisa di eksekusi dengan cepat oleh stakeholder terkait.

Terkait pernyataan dari peserta yang hadir mengenai rencana dan peluang Sandiaga Uno dalam kontestasi Pilpres 2024, Sandiaga Uno mengaku tetap fokus bekerja di Kemenparekraf dengan kinerja terbaik dan selalu siap kapanpun dibutuhkan.

"2024 ini sama dengan 2017, tidak ada yang menyangka. Tapi kalau kita menyerahkan ke Allah SWT nanti akan dibukakan jalan. Saya yakin nanti yang terbaik akan terpilih, dan menurut saya perjuangan itu baru akan ditentukan September - Oktober 2023 nanti siapa yang akan dinominasikan," ucapnya.

"Per hari ini saya fokus di tugas Kementerian, nanti pada saatnya semua harus bersiap untuk bangsa dan negara, mau sama siapa boleh yang penting saya selalu bersama Genpro (generasi muda dan pelaku usaha) dalam membangkitkan ekonomi kita," pungkas Sandiaga Uno.
Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!
(thm)
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More