Bangun Persahabatan Dua Negara, Yenny Wahid Diberi Penghargaan Kemlu Jepang

Jum'at, 17 Juni 2022 - 21:08 WIB
"Kami memiliki kepentingan dan tujuan strategis serta nilai-nilai universal yang sama, seperti demokrasi, supremasi hukum, dan memiliki energi yang sama untuk memperkuat saling pengertian dan hubungan antara Jepang dan di Indonesia," katanya.

"Tidak hanya menguntungkan kedua negara, tetapi juga berkontribusi pada kemakmuran dan stabilitas kawasan dan sekitarnya," imbuhnya.

Sementara itu, Direktur Wahid Foundation Yenny Wahid menyampaikan terima kasih kepada Pemerintah Jepang atas penghargaan yang diberikan kepadanya.

"Tentunya ini adalah bentuk dukungan yang sangat mendalam atas upaya yang telah kami lakukan yaitu untuk menciptakan masyarakat yang damai, toleran, makmur dan sejahtera," ujar Yenny.

Bagi Yenny, anugerah dari Pemerintah Jepang tidak hanya merupakan bentuk apresiasi terhadap dirinya sendiri, melainkan juga merupakan penghargaan bagi ribuan kaum perempuan yang selama ini berkontribusi dan berdedikasi dalam program Desa Damai.

"Perempuan-perempuan tangguh itulah yang merupakan penerima sesungguhnya apresiasi ini. Saya menerima penghargaan ini atas nama mereka," ucapnya.

Yenny menambahkan, program Desa Damai juga dibangun untuk memperkuat desa menghadapi berbagai macam tantangan, termasuk tantangan disrupsi pandemi dan teknologi.

Bagi Yenny, disrupsi pandemi dan teknologi yang berpotensi melakukan pembelahan di masyarakat perlu dihadapi dengan strategi yang sistematis. Hal itu bertujuan untuk memastikan masyarakat bisa melampaui tantangan di masa depan.

"Sehingga kohesi sosial terjaga, masyarakat tidak terpecah-pecah, dan mampu mengatasi krisis yang terjadi," tutup Yenny.
(maf)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More