Presiden Jokowi Resmikan Bendungan Bintang Bano, Waduk Rp1,44 Triliun di Sumbawa Barat

Jum'at, 14 Januari 2022 - 12:56 WIB
Presiden Jokowi meresmikan Bendungan Bintang Bano di Kabupaten Sumbawa Barat. Jumat (14/1/2022). FOTO/TANGKAPAN LAYAR YOUTUBE SETPRES
JAKARTA - Presiden Jokowi hari ini masih berada di Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB). Pada hari kedua kunjungan kerjanya ini, Jokowi meresmikan Bendungan Bintang Bano di Kabupaten Sumbawa Barat.

"Dan dengan mengucap bismillahirohmanirohim Bendungan Bintang Bano di Kabupaten Sumbawa Barat Provinsi Nusa Tenggara Barat pada pagi hari ini, saya nyatakan diresmikan," katanya, Jumat (14/1/2022).

Jokowi mengaku bersyukur bendungan yang telah dibangun sejak 2015 sudah bisa difungsikan mulai hari ini. Di sisi lain pembangunan tersebut menelan biaya yang tidak sedikit.



"Dan alhamdulillah pada hari ini, Bendungan Bintang Bano yang dibangun sejak 2015 menghabiskan biaya Rp1,44 triliun sudah selesai dan bisa difungsikan," ungkapnya.

Dia menyebut Bendungan Bintang Bano merupakan satu dari enam bendungan yang dibangun di Provinsi Nusa Tenggara Barat. "Dua bendungan yang telah kita resmikan yaitu Bendungan Tanju dan Bendungan Mila yang kita resmikan di 2018," katanya.

Mantan Gubernur DKI Jakarta itu berharap bendungan ini akan mendukung ketersediaan air di Sumbawa Barat. Termasuk mendukung ketahanan pangan di Provinsi NTB, dan juga bisa memenuhi kebutuhan air baku. Khususnya di wilayah-wilayah kering di Provinsi NTB.

Baca juga: Dampingi Jokowi Resmikan Bendungan di Wonogiri, Ganjar: Semoga Jadi Pengungkit Kemakmuran



"Bendungan Bintang Bano ini memiliki kapasitas tampung yang sangat besar, 76.000.000 meter kubik, dengan luas genangan 256 hektar. Dan mampu mengairi sawah 6700 hektar," katanya.
(abd)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More