Bank Dunia Puji RI, Airlangga: Berkat Kerja Sama, Tonggak 100 Juta Dosis Vaksinasi Tercapai
Senin, 20 September 2021 - 13:09 WIB
JAKARTA - Pelaksanaan PPKM di level mikro, pelibatan TNI-Polri dan program percepatan vaksinasi serta ketersediaan vaksin Covid-19 adalah strategi yang dipimpin langsung oleh Presiden Joko Widodo dalam menangani pandemi.
Hal itu ditegaskan oleh Ketua KPCPEN (Komite Penanganan Covid-19 dan pemulihan Ekonomi Nasional) Airlangga Hartarto menyikapi keberhasilan Indonesia menembus lebih dari 100 juta vaksinasi Covid-19, sejak Agustus lalu. Hal ini juga mendapat pujian dari Bank Dunia.
"Dalam penanganan Covid-19, Indonesia juga menekankan disiplin protokol kesehatan (prokes) yang ketat, terutama dalam menggunakan masker. Juga menerapkan aplikasi PeduliLindungi untuk masuk dalam kegiatan berisiko, seperti di fasilitas umum, mal, atau kegiatan ibadah," kata Airlangga.
Baca juga: Vaksinasi Akpol 97, Kapolri: Pengendalian Pandemi Harus Dikawal agar Efektif
Pencapaian vaksinasi yang baik ini juga dimungkinkan karena kerja sama berbagai pihak, terutama kesadaran masyarakat yang tinggi.
Saat ini, total vaksinasi Covid-19 di Indonesia sudah mencapai lebih dari 100 juta dosis. Capaian tersebut merupakan kombinasi total vaksinasi dosis pertama, vaksinasi dosis kedua dan booster vaksin.
Dari data yang dilansir 19 September 2021, total capaian vaksinasi dosis pertama adalah 79,5 juta dosis dan vaksinasi dosis kedua adalah 45,1 juta dosis, dan vaksinasi untuk dosis ketiga adalah 855.804 dosis, yang secara khusus diberikan untuk tenaga kesehatan.
Baca juga: Cek Vaksinasi, Sahrul Gunawan Malah Jadi Rebutan Selfie Nakes
Hal itu ditegaskan oleh Ketua KPCPEN (Komite Penanganan Covid-19 dan pemulihan Ekonomi Nasional) Airlangga Hartarto menyikapi keberhasilan Indonesia menembus lebih dari 100 juta vaksinasi Covid-19, sejak Agustus lalu. Hal ini juga mendapat pujian dari Bank Dunia.
"Dalam penanganan Covid-19, Indonesia juga menekankan disiplin protokol kesehatan (prokes) yang ketat, terutama dalam menggunakan masker. Juga menerapkan aplikasi PeduliLindungi untuk masuk dalam kegiatan berisiko, seperti di fasilitas umum, mal, atau kegiatan ibadah," kata Airlangga.
Baca juga: Vaksinasi Akpol 97, Kapolri: Pengendalian Pandemi Harus Dikawal agar Efektif
Pencapaian vaksinasi yang baik ini juga dimungkinkan karena kerja sama berbagai pihak, terutama kesadaran masyarakat yang tinggi.
Saat ini, total vaksinasi Covid-19 di Indonesia sudah mencapai lebih dari 100 juta dosis. Capaian tersebut merupakan kombinasi total vaksinasi dosis pertama, vaksinasi dosis kedua dan booster vaksin.
Dari data yang dilansir 19 September 2021, total capaian vaksinasi dosis pertama adalah 79,5 juta dosis dan vaksinasi dosis kedua adalah 45,1 juta dosis, dan vaksinasi untuk dosis ketiga adalah 855.804 dosis, yang secara khusus diberikan untuk tenaga kesehatan.
Baca juga: Cek Vaksinasi, Sahrul Gunawan Malah Jadi Rebutan Selfie Nakes
Lihat Juga :
tulis komentar anda