Komunitas Muslim Indonesia di Luar Negeri: Sebuah Introspeksi

Rabu, 07 Juli 2021 - 06:58 WIB
Tentu ini bukan basa basi. Tapi sebuah realita yang memiliki dasar-dasar argumentasi yang kuat.

Semua tahu bahwa Indonesia adalah negara besar. Kebesarannya tidak saja secara geografis yang membentang dari Sabang sampai Marauke. Yang jika ditempuh dengan pesawat terbang akan memakan waktu sekitar 6 jam. Lebih lama dari Perjalanan dari New York bagian timur Amerika ke California bagian barat Amerika.

Sebenarnya kebesaran Indonesia hampir dalam segala aspeknya. Dari sejarah, geografis hingga kepada jumlah pulau-pulau yang membentang dalam negara kesatuan Republik Indonesia. Hingga ke kekayaan dan keindahan alamnya.

Baca juga: Lebaran Warga Indonesia di Kota Granit Aberdeen Skotlandia



Tapi bagi saya pribadi, kebesaran dan keindahan Indonesia tidak saja pada alamnya. Tetapi lebih utama ada pada manusianya. Manusia Indonesia itu memiliki kelebihan-kelebihan dan potensi yang dahsyat. Sesuatu yang terkadang terlihat pada kreasi atau karya yang sederhana tapi menakjubkan dalam berbagai bidang kehidupan.

Di bidang kulinari misalnya, ketika menyebut kata "Indonesian food" Anda akan bingung menentukan yang mana. Semua daerah/pulau memiliki bahkan bukan hanya satu macam makanan. Tapi ragam bentuk dan rasa.

Sebagai misal saja, ambillah makanan ala Bugis, Makassar. Ada puluhan bentuk dan rasa makanan di daerah itu. Dari Coto Mangkasara, Pallu Kongro, Pallu Basa, Pallu Mara, Sop Sodara, hingga Pallu Butung, Pisang Epek, dan lain-lain.

Demikian pula ketika kita berbicara tentang keindahan dan keragaman budaya bangsa ini. Setiap daerah memiliki pakaian adat yang cantik. Setiap daerah juga memiliki tarian yang juga luar biasa.

Karakter beragama Indonesia
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More