Polisi Tembak Mati 1 Tersangka Penyelundup Sabu Seberat 2,5 Ton

Rabu, 28 April 2021 - 16:19 WIB
Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo mengungkapkan jajarannya menembak mati salah satu tersangka pengedar narkoba jenis sabu 2,5 ton jaringan internasional asal Timur Tengah, Malaysia dan Indonesia.Foto/puteranegara batubara
JAKARTA - Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo mengungkapkan jajarannya menembak mati salah satu tersangka pengedar narkoba jenis sabu 2,5 ton jaringan internasional asal Timur Tengah, Malaysia dan Indonesia.

Sigit menjelaskan, dalam pengungkapkan kasus ini pihaknya menangkap 18 orang sebagai tersangka. Sebanyak 17 di antaranya warga negara Indonesia dan satu warga negara Nigeria. "17 WNI, salah satunya kami tindak tegas terukur, dan satu warga negara Nigeria," kata Sigit dalam jumpa pers di Lapangan Bhayangkara, Jakarta Selatan, Rabu (28/4/2021).

Sigit mengungkap peran dari tersangka tersebut. Yakni, tujuh orang sebagai jaringan pengendali. Mereka adalah S, AAM, KNK, AW, HG, A, dan MI. Lalu, delapan orang sebagai jaringan transporter yaitu, M, MN, FR, MD, B, UI, R, dan AMF. Dan tiga orang sebagai jaringan pemesan OL, AL, dan SL. "Tersangka KNK, AW, HG, A, MI, dan AL merupakan terpidana di lapas dengan hukuman di atas 10 tahun dan hukuman mati. Namun mereka masih bisa menjadi pengendali jaringan narkotika internasional," ujar Sigit.

Sigit mengungkapkan, jika diuangkan 2,5 ton sabu tersebut hasilnya mencapai Rp1,2 triliun. Sementara, hasil pengungkapan itu setidaknya ada 10,1 juta jiwa yang diselamatkan. "Kalau dari sisi bahayanya maka dengan kani amankan 2,5 ton narkoba kami amankan masyarakat 10,1 juta jiwa, yang tentunya bisa diselamatkan dari potensi bahaya narkoba ini," tutup Sigit.
(cip)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More